Suara.com - Mertua Kajol, yang juga ayah Ajay Devgan, yakni Veeru Devgan meninggal dunia Senin (27/5/2019) pagi waktu India. Sutradara aksi terkenal itu menghembuskan napas terakhir di sebuah rumah sakit di Mumbai pada usia 85 tahun diduga karena usia tua.
Menurut News 18, Veeru dirawat di rumah sakit setelah mengeluh sesak napas di pagi hari. Namun, setelah dirawat, dia dilaporkan menderita serangan jantung dan meninggal dunia. Pemakamannya sendiri diadakan di Krematorium Vile Parle West pada Senin malam.
Kabar ini tentu saja membuat sedih para pelaku dunia hiburan Bollywood yang pernah bekerjasama dengan sang legenda. Tak hanya lewat media sosial, seleb Bollywood kenamaan seperti Shah Rukh Khan, Aishwarya Rai, Abhishek Bachchan dan banyak lagi datang ke rumah suami Kajol untuk melayat.
Mari intip potretnya sama-sama.
1. Shah Rukh Khan
Sebagai sahabat dekat Kajol, Shah Rukh Khan datang untuk melayat. Shah Rukh Khan datang sendirian dan tinggal selama beberapa waktu dengan keluarga Devgan sebelum pulang. Hari itu ternyata bertepatan dengan ultah anak bungsu Shah Rukh Khan, AbRam Khan.
2. Abhishek Bachchan
Dengan busana serba putih, Abhishek Bachchan datang bersama istrinya, Aishwarya Rai untuk mengucapkan bela sungkawa.
3. Aishwarya Rai
Baca Juga: Begini Reaksi Kajol saat Suaminya Lirik Wanita Lain!
Kajol tak kuasa menahan emosinya atas kepergian sang mertua. Tangisnya pecah di pelukan Aishwarya Rai.
4. Vidya Balan
Vidya Balan dan suaminya juga turut memberikan penghormatan terakhir untuk Veeru Devgan. Aura kesedihan tampak di wajah keduanya.
5. Sanjay Dutt
Aktor kenamaan Sanjay Dutt juga turut hadir. Mengenakan kaos hitam dan jeans biru, sang aktor tampak hadir sendirian.
Sementara itu berkali-kali dalam wawancara, Ajay Devgan selalu berbicara tentang kontribusi ayahnya yang luar biasa untuk debut aktingnya. Ayahnya adalah orang pertama yang meluncurkan putranya sendiri di film superhit tahun 90-an, Phool Aur Kaante.
Berita Terkait
-
Sinopsis Film King, Kolaborasi Perdana Shah Rukh Khan dan Putrinya di Layar Lebar
-
5 Film dan Series Bollywood Tayang September 2025, Ada yang Disutradarai Anak Shah Rukh Khan
-
Shah Rukh Khan Raih Penghargaan Aktor Terbaik, Gips di Tangan Bikin Fans Khawatir!
-
5 Rekomendasi Film Romantis Bollywood Terbaik Garapan Yash Raj Films yang Bikin Baper
-
5 Fakta Shah Rukh Khan Alami Insiden saat Syuting sampai Cedera Otot
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
Terkini
-
Top 5 Series Netflix Indonesia, Stranger Things Merajai Puncak di Akhir November 2025
-
Blusukan ke Pelosok Indonesia, Ji Chang Wook Cari Makna Healing di Reality Show ABRACADABRA
-
8 Film dan Series Netflix Tayang Desember 2025, Lanjutan Stranger Things 5 Paling Dinanti!
-
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romantis Baru Ahn Bo Hyun dan Lee Joo Bin di Prime Video
-
Mendarat di Jakarta, Ji Chang Wook Sampaikan Duka untuk Korban Bencana di Sumatera
-
Kronologi Lengkap Hubungan Inara Rusli-Insanul Fahmi: Kenalan, Dibohongi, Dinikahi Siri
-
4 Karakter Baru Stranger Things 5 yang Bikin Hawkins Makin Mencekam
-
Inara Rusli Akhirnya Muncul, Netizen Berbondong-bondong Jadi Pakar Gestur Dadakan
-
Logika Denise Chariesta: Kalau Inara Rusli Gak Tahu Insanul Punya Istri, Ngapain Nikah Siri?
-
Soundrenaline Sana-Sini Bandung: Ketika Jalan Braga Menjadi Panggung Kreatif Raksasa