Suara.com - Maudy Koesnaedi mengungkapkan betapa bahagianya ia bisa kembali beraduk akting dengan Aminah Cendrakasih alias Mak Nyak, dalam film Akhir Kisah Cinta Si Doel. Saking senang dan harunya, pemeran Zaenab dalm cerita Si Doel itu sampai menahan tangis.
"Rasanya sudah ingin nahan tangis (kalau diingat-ingat lagi). Sangat mengharukan. Nyak itu ya, gesturnya terbatas, pandangan matanya bahkan enggak lihat ke aku, tapi emosinya dapet banget," ujar Maudy Koesnaedi, di acara gala premier film Akhir Kisah Cinta Si Doel di kawasan Kuningan, Jakarta, Kamis (23/1/2020) malam.
Seperti diketahui, sejak beberapa tahun lalu Aminah Cendraksih mengalami kelumpuhan. Matanya bahkan sudah tak bisa melihat sejak 10 tahun lalu. Meski begitu, semangat perempuan 80 tahun itu masih begitu tinggi dan membuat Maudy Koesnaedi kagum.
"Nyak secara fisik memang lelah, capek, dan butuh waktu buat menghapal dialog. Bahkan ketika lagi enggak take (adegan) juga masih semangat menghapal," ungkap Maudy Koesnaedi.
Di usianya yang sudah senja, namun Aminah Cendrakasih masih memperlihatkan akting yang memikat. Maudy Koesnaedi pun dibuat kagum.
"Dibantu dengan editing, angle, rasanya Nyak itu kayak enggak terbatas, malah memang kelihatannya lagi akting gitu (sakit) dengan pembawaan seperti itu. Aku bersyukur banget di film ini Nyak masih semangat," tutur Maudy Koesnaedi.
Maudy Koesnaedi sendiri mengaku puas bisa bermain di film Akhir Kisah Cinta Si Doel. Istri Erik Meijer ini menilai para pemeran film Si Doel bermain begitu maksimal.
"Alhamdulullah film ini dibawakan dengan komplet. Cerita Si Doel bukan melulu Sarah dan Zaenab. Banyak banget yang bisa diangkat," kata dia.
"Lega rasanya, dan bersyukur bisa tetap ada sama-sama di sini. Ditutup dengan manis, semua ceritanya itu pas," ujar Maudy Koesnaedi.
Baca Juga: Maudy Koesnaedi Diminta Tegas Soal Asmara, Fans Sampai Mewek
Berita Terkait
-
Mandra Semprot Artis Zaman Sekarang, Sepelekan Persiapan Syuting
-
Totalitas Maudy Koesnadi Jadi Caregiver, Bawa Kisah Pribadinya ke Film Agape The Unconditional Love
-
Rano Karno Kenang Momen Ini saat Gelar Open House
-
Gelar Open House di Jakarta, Rano Karno Kenang Momen Jadi Gubernur Banten
-
Film Bunga Semerah Darah, Adaptasi Karya W.S. Rendra Siap Membuai Penonton
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?