Suara.com - Ayu Jasmine yang merupakan Miss Tourism World Indonesia 2019 membuat laporan polisi untuk beberapa oknum yang diduga mencemarkan nama baiknya lewat sosial media. Ayu Jasmine juga tak terima dirinya disebut "jablay" oleh oknum tersebut.
"Pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab itu telah memberikan informasi kepada rekan bisnis klien kami, bahwa klien kami adalah 'jablay', sehingga tidak pantas mendapat pekerjaan. Mereka terus memberi informasi tidak benar ke sosial media sehingga klien kami merasa sangat-sangat dirugikan," ujar kuasa hukum Ayu Jasmine, Machi Ahmad di Polda Metro Jaya, Jumat (27/3/2020).
Ayu Jasmine yang juga alumni dari ajang Putera-Puteri Padi Jawa Barat itu mengaku tidak paham motif yang dilakukan para oknum. Bahkan, pihak keluarga Ayu telah turun tangan.
"Awalnya mencoba secara kekeluargaan ya, namun pihak tersebut tidak mau menanggapi. Sudah ditelepon juga sama keluarga saya. Saya di sini merasa dirugikan nama baiknya, keluarga saya juga," ujar Ayu Jasmine di lokasi sama.
Ayu Jasmine pun telah berusaha menempuh jalur kekeluargaan untuk mengetahui duduk masalahnya. Akan tetapi hal tersebut tak berjalan baik sehingga diputuskan untuk memproses lewat jalur hukum.
"Pihak sana tidak ada itikad baik sama sekali," ujar Ayu Jasmine.
Laporan tersebut tercatat dengan LP /2018/ III/ YAN 2.5/ 2020/ SPKT PMJ. Terlapor yang diduga empat orang dikenai pasal 27 ayat 3 UU 19 tahun 2016 atau UU ITE dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara dan denda Rp 750 juta.
Tag
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Album Legendaris Padi Reborn Bakal Dirilis dalam Bentuk Piringan Hitam
-
Sinopsis The Running Man, Aksi Seru Glen Powell Jadi Tumbal Hiburan Brutal
-
8 Film Adaptasi Video Game Terbaik, Silent Hill hingga Mario Bros
-
Olski Comeback! Single Baru Jadi Obat Rindu Penggemar
-
Kisah Penyair Legendaris Chairil Anwar 'Si Binatang Jalang' Bakal Diangkat ke Layar Lebar
-
Bocoran Geng Bridesmaid Pernikahan Taylor Swift dan Travis Kelce: Ada Gigi Hadid dan Selena Gomez
-
Ji Chang Wook Ungkap Perbedaan Aktingnya di Fabricated City dan The Manipulated
-
Film Terbaru Ernest Prakasa Lupa Daratan Singgung Kehidupan Artis Papan Atas
-
Amanda Manopo Siap Tanggung Hidup Kenny Austin Jika Karier Suami Seret
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Don't Call Me Ma'am, Kisah Pahit Manis Persahabatan di Usia 40-an