Suara.com - Penyanyi Audy Item mengungkap keinginan suaminya, Iko Uwais untuk menambah momongan. Namun Audy Item belum bisa mengabulkan permintaan sang suami jika masih bekerja di luar negeri.
"Tapi kalau misalkan, dia kan mau minta anak lagi, dia mau minta anak laki-laki, aku bilang oke boleh. Tapi jangan pas lagi saat syuting di luar," kata Audy Item saat berbincang di channel YouTube Luna Maya, Minggu (26/4/2020).
Penolakan itu bukan tanpa sebab, Audi Item mengatakan sewaktu dirinya hamil kedua anaknya, Iko Uwais selalu berada di luar negeri hingga tidak bisa menemaninya.
Layaknya perempuan pada umumnya, dia juga ingin didampingi sang suami ketika sedang mengandung.
"Karena dua anak itu, dua-duanya ditinggalin. Jadi ke rumah sakit sendiri, jadi dia pulang cuma nemenin brojol aja gitu, abis itu dia berangkat lagi. Ntar kalau misalkan mau punya anak lagi boleh tapi di sini," ungkapnya.
Kendati begitu, perempuan 37 tahun ini akan selalu mendukung sang suami yang tengah menata karier di Hollywood.
"Pasti support lah, ya namanya rezeki kita kan enggak boleh nolak ya. Jadi kalau memang Iko rezekinya banyak di sana (Hollywood) ya alhamdulillah kita terima aja sesuai dengan resikonya," ujarnya.
"Kita ambil resikonya memang harus seperti ini yang dijalanin, kita fight bareng-bareng," sambung Audy Item menandaskan.
Berita Terkait
-
Pro Kontra Film "Timur" Iko Uwais: Antara Tuduhan Propaganda dan Apresiasi Seni Laga
-
Sempat Dilecehkan Oknum Fans, Tiara Andini Alami Trauma
-
Iko Uwais Batal Tanding di Bahkan Voli 3, Joe Taslim Diusulkan Jadi Pengganti
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
-
Bank BJB Batalkan Pengangkatan Mardigu Wowiek dan Helmy Yahya Jadi Komisaris, Ada Apa?
-
Pemain Keturunan Jerman-Surabaya Kasih Isyarat Soal Peluang Bela Timnas Indonesia
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
Terkini
-
Digugat Rp13 Miliar Terkait Harta Gono-gini, Clara Shinta Skakmat Mantan Suami Soal Nafkah Anak
-
Belajar dari Orde Baru, Ernest Prakasa Tak Mau Diam Lagi
-
Boyband TREASURE Siap Gelar Konser 2 Hari di Jakarta Tahun Depan, Ini Detailnya
-
Hari Pahlawan Dinilai Hampa, Wanda Hamidah Suarakan Keprihatinan
-
Pro Kontra Film "Timur" Iko Uwais: Antara Tuduhan Propaganda dan Apresiasi Seni Laga
-
Alasan Personal Ernest Prakasa Banting Setir Jadi Sutradara Film
-
Sempat Dilecehkan Oknum Fans, Tiara Andini Alami Trauma
-
Ayu Ting Ting Berbagi Cerita Perdana Hujan-hujanan Demi Blackpink
-
Selain Fahmi Bo, Ini Deretan Artis yang Biaya Pengobatannya Dibantu Raffi Ahmad
-
Sentilan Oka Antara Buat Aktor Kebanyakan Improvisasi