Suara.com - Artis FTV Hana Hanifah mengaku tidak mengerti alasa yang membuat Nabila Aprilia menyerangnya. Hana sendiri langsung bertanya kepada Nabil usai mendapat penyiraman, tapi ia malah mendapat tamparan.
"Awalnya nggak ada masalah, tiba-tiba dia (Nabila) siram saya, pas saya tanya kenapa, dia tampar saya," ungkap Hana Hanifah, usai membuat laporan terhadap Nabila Aprilia di Polda Metro Jaya, Rabu (17/6/2020).
Karena ditampar, Hana Hanifah pun tidak berdiam diri. Dia pun membela diri karena reflek setelah terkena tamparan. Beruntung orang didekatnya langsung memisahkannya.
"Dan saya reflek dong, dan saya langsung dipisahin," katanya.
Setelah kejadian tersebut, Nabila Aprilia kemudian menghubungi pihak Hana Hanifah untuk berdamai. Namun Hana terkejut setelah tahu dirinya sudah dilaporkan di Polres Jakarta Selatan.
"Dia (pihak Nabila) sudah minta perdamaian ke manajer saya. Tapi pas saya cari tahu, dia sudah melapor duluan," ujar Hana Hanifah.
Hana Hanifah kemudian berinisiatif melakukan visum akibat cakaran yang dilakukan Nabila di bagian lengan kirinya. Setelah itu dia membalas laporan Nabila di Polda Metro jaya.
"Makanya saya mempertanyakan di sini, motifnya apa dan saya lihat penganiayaan ringan. Langsung klien kami lakukan visum dan melaporkan 351 dengan ancaman dua tahun delapan bulan," ungkap Machi Ahmad kuasa hukum Hana.
Baca Juga: Kenang Pertemuan Pertama dengan Baim Wong, Paula Verhoeven : Kucel Banget
Sayangnya Machi Ahmad belum bisa menunjukan nomor laporannya kepada awak media. Alasannya hal tersebut tidak perlu diperlihatkan.
"Itu tidak bisa diperlihatkan. Tapi kita sudah membuat lapora ke kepolisian," kata Machi.
Berita Terkait
-
Jejak Karier Hana Hanifah Terseret Kasus Korupsi Perjalanan Dinas DPRD Riau
-
Hana Hanifah Apa Sudah Menikah? Sosoknya Kembali Disorot Usai Terseret Korupsi DPRD Riau
-
Kasus Prostitusi Hingga Korupsi, Ini Deretan Kontroversi Hana Hanifah!
-
Kronologi Kasus Korupsi yang Menyeret Hana Hanifah, Nikmati Uang Haram Rp 900 Juta
-
Rekam Jejak Hana Hanifah: Dulu Tersandung Prostitusi, Cerai Sebulan Nikah hingga Terjerat Korupsi DPRD Riau!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis
-
Bongkar Malam Pertama Saat Honeymoon, Sifat Asli Suami Boiyen Bikin Kaget: Gue Kira Kalem