Suara.com - Pedangdut Kristina belum lama ini sempat dibuat kesal oleh Via Vallen usai mengcover lagu "Secawan Madu" tanpa izin. Namun, Kristina menyebut masalah itu sudah selesai dan ada salah paham.
"Sebenarnya aku yang miss. Sebenarnya aku juga sudah pernah ketemu (Via Vallen), baik-baik aja," kata Kristina, saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Senin (5/10/2020).
Terkait cover tersebut, diakuinya ada salah komunikasi dari label. Saat ini diakuinya ia sudah sangat terbuka dalam masalah ini.
"Jadi buat aku, aku sangat welcome untuk yang kemarin. Aku hanya salah paham aja, jadi kami sudah selesai semuanya," kata Kristina.
Pedangdut berusia 44 tahun itu tak keberatan jika lagu-lagunya di-cover penyanyi lain. Asalkan dengan izin yang bersangkutan.
"Kalau cover nggak (keberatan) silakan ajah. Cuma kan ada seorang pencipta juga curhat sama aku sharing, kalau mengcover lagu ada penyanyi yang mengcover lagu tidak izin. Ya kulonuwon aja ya, kan budayanya gitu," tutur Kristina.
Sementara itu, Kristina juga mengaku hubungannya dengan Via Vallen baik-baik saja. Bahkan Kristina juga sudah meminta maaf jika telah berbuat salah.
"Baik-baik aja. Kalau aku berusaha memaafkan diri aku sendiri, memaafkan orang lain. Tidak ada masalah kalau pun orang punya masalah sama aku, ya sudah biarkan aja," tutur Kristina.
Kristina mengaku tak merasa tersaingi dengan penyanyi-penyanyi dangdut yang lebih muda. Mantan istri Al Amin Nur Nasution ini justru mengajak setiap penyanyi untuk berkarya memberi yang terbaik.
Baca Juga: Toko Sembako Kristina Terdampak Corona Sampai Harus Jual Simpanan
"Jadi buat aku kita sama-sama berkarya, sama-sama memberikan yang terbaik. Yuk sama-sama buat yang terbaik buat musik dangdut Indonesia," tuturnya.
Sebelumnya, Kristina melalui channel YouTube Kristina Dangdut Official mengunggah video reaksi saat ia menonton video klip lagu "Secawan Madu" yang dibawakan Via Vallen. Ia pun mengomentari video tersebut yang pada waktu itu menjadi single kedua Via Vallen.
Kristina pun memberikan sindiran karena Via Vallen klaim bahwa "Secawan Madu" merupakan lagu miliknya. Sebab, Via Vallen tidak menyantumkan informasi bahwa lagu tersebut adalah lagu yang dulunya ia populerkan.
"Nah ini dia, (penonton) 36 juta, luar biasa, dia mengatasnamakan 'Secawan Madu' itu lagunya dia, Via Vallen. Oke. Pantesan ada yang berantem di media sosial. Yang berantem sih orang lain bukan gue," ungkap Kristina saat itu.
Berita Terkait
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Via Vallen Bagikan Kenangan Masa Lalu, Momen bersama Sang Ayah Bikin Haru!
-
Via Vallen Kenang Masa Sulit, Pernah Makan Nasi Pakai Garam dan Air Panas
-
Beda Gugatan Yoni Dores dan Ahmad Dhani, Kasus Via Vallen Bisa Jadi Pelajaran?
-
Kabar Duka, Ayah Kristina Meninggal Dunia
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Bighit Music Ungkap Detail Comeback BTS: Album Baru hingga Tur Dunia
-
Kronologi Wafatnya Istri Mansyur S: Ciuman Kening Terakhir di Pagi Hari
-
Big Bang Festival ke-8 Resmi Ditutup, Panggung Timur All Stars Siap Digelar 10 Januari
-
Penonton Tak Semangat, Penyanyi Rain Emosi Ancam Tinggalkan Panggung
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Ayah Farel Prayoga Protes Soal Penghasilan Rp10 Miliar, Manajer Beri Klarifikasi
-
Aktor Veteran Ahn Sung Ki Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun Akibat Kanker
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?