Suara.com - Setelah empat bulan dekat, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati akhirnya go public. Liburan bareng di Pulau Sumba membuat Ibnu dan Ririn dimabuk cinta.
"Jadi gue sudah kenal 18 tahun yang lalu, akhirnya ketemu lagi dan kami baru dekat sekitar tiga sampai empat bulanan ini," kata Ibnu Jamil di kanal YouTube miliknya "Pengakuan Membuka Tabir R" yang diunggah Senin (2/11/2020).
Berawal dari curhat-curhatan, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati merasa nyaman. Di saat itu pula mereka menyadari adanya kecocokan satu lain.
"Kami saling support masalah usaha masing-masing, masalah karier, semuanya kami komunikasikan. Terus lama-lama merasa lebih nyaman untuk bercerita awalnya, tentang kehidupan kami, keluarga kami," ungkapnya.
"Nah di situ kami merasa kayak menemukan orang baru yang bikin nyaman. Itu yang bikin kita merasa saling membutuhkan," sambungnya.
Hingga akhirnya, keduanya merasa yakin dengan perasaan masing-masing dan membongkar hubungannya ke publik.
"Jadi akhirnya pada tanggal 1 November 2020 ini, kami berani untuk mempublish kalau kami memang lagi dekat. Kami berani publish karena kami merasa sudah yakin aja. Ririn bisa meyakinkan gue, dan gue bisa meyakinkan Ririn," ujarnya.
Lebih lanjut ditambahkan aktor 38 tahun ini, di Pulau Sumba dia semakin cinta dengan Ririn Ekawati. Namun ia masih merahasiakan cerita balik liburan mereka.
"Cerita Sumba juga, eh itu nanti deh. Pokoknya Sumba salah satu kota yang bikin gue jatuh cinta dan gue berani mengekspresikan diri gue sama wanita yang hebat ini," imbuh.
Baca Juga: Mulai Go Public, Ibnu Jamil Unggah Foto Peluk Ririn Ekawati
Dengan wajah berseri-seri Ibnu Jamil membanjiri bintang film Roman Picisan itu dengan pujian. Dia berharap, Ririn Ekawati menjadi pendamping hidupnya kelak.
"Dia wanita yang gue pilih, yang mudah-mudahan ini bisa menjadi, iya betul, itu dia. Amin ya," katanya.
Hubungan Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati terus menjadi sorotan warganet. Setelah jadi teka-teki, go public lewat Instagram. Foto yang diunggah perlihatkan momen mereka tengah liburan di Sumba, Nusa Tenggara Timur.
Berita Terkait
-
Ibnu Jamil Soal Pemecatan Kluivert: Mahal Banget, Nama Besar Bukan Jaminan!
-
Ibnu Jamil dan Mamat Alkatiri Kunci Sportainment AXIS Nation Cup 2025
-
Ibnu Jamil Gelorakan Semangat Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Demo Rusuh Dekat Rumah, Ririn Ekawati Sempat Cemas Saat Terbang ke Sydney
-
Ditanya Soal Anaknya di Akmil Kelak Hadapi Demo, Jawaban Bijak Ibnu Jamil Bikin Adem
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV
-
9 Film Adaptasi Game Legendaris, Pemanasan Sebelum The Legend of Zelda Tayang