Suara.com - Kabar bahagia datang dari aktor sekaligus komedian Dede Sunandar. Istrinya, Karen Hertatum baru saja melahirkan anak ketiga.
Hal itu diumumkan langsung oleh Dede Sunandar di Instagram pada Rabu (11/11/2020).
"Puji syukur saya ucapakan kepada Allah SWT yang telah memberi kepercayaan kembali kepada kelurga kami," katanya mengawali.
"Terima kasih istriku @karenhertatum22 yang sudah berjuang untuk mempertaruhkan nyawa demi anak kita yang ke-3 yang kita tunggu-tunggu," sambungnya lagi.
Selanjutnya, dia menjelaskan bahwa anak ketiganya ini berjenis kelamin perempuan. Si kecil lahir sekira pukul 06.01 WIB di Rumah Sakit Anak dan Bunda Harapan Kita.
"Alhamdulilah berjenis kelamin PEREMPUAN. Tepat hari ini tanggal 11-November-2020 Jam 06.01 WIB dengan selamat," ujar Dede Sunandar.
Dia pun berterima kasih kepada semua tim medis yang menangani persalinan sang istri. Dede Sunandar bersyukur semuanya berjalan dengan lancar.
Tidak menunggu lama, unggahan pemain sinetron Super Dede ini langsung dibanjiri ucapan selamat.
"Alhamdulillah ... selamat ya aa dede dan istri," kata @reyzacarlos di kolom komentar.
Baca Juga: Difoto Dede Sunandar ketika Tidur, Komentar Istri Bikin Ngakak
"Alhamdulilah, selamat pangeran atas kelahiran anak ke-3 nya. Sehat, cantik, solehah dan menjadi anak kebanggaan orang tuanya. Aamiin," timpal @sanditile.
"Selamaaaat dedee," imbuh @ucie_sucita.
Seperti diketahui, Dede Sunandar dan Karen Hertatum menikah pada 2014. Mereka juga sudah dikaruniai dua anak laki-laki yang diberinama Arjuna Raya Sunandar dan Ladz’an Syafiq Sunandar.
Sebelumnya, Karen Hertatum sempat ingin menggugurkan kandungan yang ketiga ini. Hal itu karena dia trauma mengingat anak keduanya mengidap Sindrom Williams. Tapi untungnya dia tidak melakukan tindakan tersebut dan justru mensyukuri dengan rezeki yang diberikan Tuhan tersebut.
Berita Terkait
-
Bantah Ngamen Bareng Dede Sunandar Demi Pulang dari Pangkal Pinang ke Jakarta, Dhyo Haw: Ngaco Dia
-
Dituding Tipu Dede Sunandar, Pria Ini Balik Klaim Rugi Rp 550 Juta
-
Ngenes Dijanjikan Rp30 Juta, Dede Sunandar Malah Disuruh Jual Tiket dan Ngamen Demi Bisa Pulang
-
Sebelum Menikah,Dede Sunandar Akui Sering BO Wanita Penghibur Lewat Twitter
-
Gagal Nyaleg sampai Kehilangan 2 Mobil, Kini Dede Sunandar Kerja Bagi-Bagi Brosur Kafe
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik The Dream Life of Mr. Kim, Drakor Baru Ryu Seung Ryong di Netflix
-
Gelontoran Uang Amanda Manopo Demi Nikah di The Langham Jakarta, Habis Berapa?
-
Ceraikan Istri, Bedu Tinggalkan Semua Aset dan Pilih Ngontrak
-
El Rumi Menduga Syifa Hadju Sudah Punya Firasat Akan Dilamar: Dia Ngarep Dari Lama
-
Film Tron: Ares Punya Berapa Post-credit Scene?
-
Sebelum Terciduk Kasus Narkoba, Ammar Zoni Sempat Urus Pernikahan
-
Makin Liar usai 4 Kali Ditangkap, Jejak Sinte dan Sabu 'Dagangan' Ammar Zoni di Penjara!
-
Ashanty Bantah Itimidasi eks Karyawan: Saya Tidak Mungkin Lakukan Hal Keji Itu
-
7 Tahun Mangkrak, Korban Dugaan Pengeroyokan Dimas Anggara Tanya Polisi: No Viral, No Justice
-
Sempat Ngaku Saldo ATM Kosong, Bedu Bantah Cerai karena Kondisi Ekonomi