Suara.com - Profil Ali Syakieb langsung dicari-cari oleh publik setelah kabar pertunangannya tersebar. Ali Syakieb dikabarkan telah bertunangan dengan Margin Wieheerm atau dikenal Margin Winaya, pada hari Sabtu (23/1/2021).
Hal ini membuat nama Ali Syakieb mendadak kembali menjadi sorotan publik. Kabar pertunangan Ali Syakieb dengan Margin Wieheerm tersebut dibagikan melalui akun Instagram keduanya.
Sebelumnya, Ali Syakieb dan Margin Wieheerm telah berpacaran sejak tahun 2019 lalu. Kalau kamu penasaran dengan sosok Ali Syakieb, simak profil Ali Syakieb, tunangan Margin Wieheerm dalam artikel ini sampai habis.
Ali Syakieb adalah anak kedua dari tiga bersaudara, lahir pada tanggal 6 Juni 1987. Ali adalah adik kandung dari aktris Nabila Syakieb.
Banyak yang tidak tahu, bahwa sebelum terjun ke dunia entertainment, Ali Syakieb ternyata berprofesi sebagai seorang pilot. Ali menempuh pendidikan S1-nya Deraya Flying School.
Perjalanan Karier Ali Syakieb
Karier Ali Syakieb dalam sinetron dimulai pada tahun 2007. Sinetron pertama yang dibintanginya berjudul Alisa. Kesuksesannya dalam sinetron tersebut lantas membuat Ali Syakieb mendapatkan banyak tawaran main.
Adik Nabila Syakieb ini lalu membintangi sejumlah judul sinetron. Ali Syakieb pernah menjadi pemain sinetron berjudul "Khanza", "Hingga Akhir Waktu", "Amanah dalam Cinta" hingga "Tukang Bubur Naik Haji".
Baca Juga: Resmi Lamar Margin Winaya, Ali Syakieb Terbata-bata Tahan Tangis
Di tahun 2009, Ali Syakieb mulai menjamah dunia layar lebar. Dirinya bermain dalam film "Serigala Terakhir" sebagai Sadat.
Setelah sempat berkutat sebagai aktor sinetron, Ali Syakieb kembali bermain dalam film di tahun 2016. Ia membintangi film yang berjudul "Ketika Mas Gagah Pergi the Movie". Dalam film tersebut, Ali Syakieb memerankan sosok Manto.
Pada tahun yang sama, aktingnya dalam sinetron "Istri Untuk Papaku" mendapatkan apresiasi. Sosok Raka dalam sinetron tersebut masuk nominasi Aktor Utama Paling Ngetop dalam ajang SCTV Award 2016.
Lalu film terakhir yang dimainkannya bertajuk "Makmum". Dalam film bergenre horor tersebut Ali Syakieb beradu akting dengan aktris Titi Kamal.
Ali Syakieb Tunangan
Nama Ali Syakieb menduduki jajaran trending Google pada hari Minggu (24/1/2021). Pesinetron Tanah Air ini telah melangsungkan acara pertunangan dengan Margin Wieheerm. Momen pertunangan pasangan ini menjadi sorotan publik.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
Terkini
-
Dituduh Provokasi, Putri Delina Pamer Bukti Dimaki Pendukung Azizah Salsha Saat Padel Wars
-
Bertemu 3 Bocah Kosong, Anies Baswedan Nurut Diajari Salam Aneh Catheez hingga Dipanggil Abah
-
Raisa Akrab dengan Ariana Grande di Premiere Film Wicked: For Good, Bawa Oleh-Oleh Buat Zalina
-
6 Potret Tom Felton Kembali Jadi Draco Malfoy di Broadway, Emosional!
-
Tak Malu Tunjukkan Stretchmark saat Foto Maternity, Nita Vior Tuai Pujian
-
Jadi Ibu, Erika Carlina Ketakutan Pola Asuhnya Selalu Salah di Mata Netizen
-
Nikita Mirzani Live bareng dr Oky Pratama Tak Langgar UU, Benarkah?
-
Ada Kritik Tersembunyi di Balik Tema JILF 2025 'Homeland in Our Bodies'
-
Pratama Arhan Pulang, Andre Rosiade Pamer Kiriman dari Mantan Menantu
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies