Suara.com - Momen mesranya dengan sang kekasih, Citra Monica sudah tak malu-malu lagi dipertontonkan oleh Ifan Seventeen. Selfie gemas mereka di media sosial belum lama ini jadi perbincangan warganet.
Baik Ifan maupun Citra sama-sama mengunggah momen berdua di Instagram pribadi masing-masing. Meskipun akhirnya dia pede menatap kamera, awalnya dia bergaya malu-malu sambil menutup wajahnya. "Mo selfie kayak apa lagi? Awalnya malu-malu, lama-lama nagih," kata Citra Monica pada captionnya sembari memberikan emotikon melet.
Momen bareng Citra Monica juga terpampang di Instagram pribadi Ifan Seventeen. Meski tak sebanyak potret yang diunggah sang kekasih, tapi itu cukup untuk membuat warganet baper.
"BUAT CEWE-CEWE, coba mention cowo kalian yang kalo diajak selfie selalu males, cowo kalian sepaham sama saya," tulis Ifan Seventeen dengan emoji nggak habis pikir.
Keserasian dua sejoli ini banyak dipuji warganet. Tak sedikit dari mereka yang bilang kalau Citra Monica mirip dengan mendiang istri Ifan, Dylan Sahara.
@ika_dian_sri_rahayu: "Wajahya mirip sama almarhum."
@idaarick3: "Cantik kakak, Ifan mirip muka sama almarhumah kak,,, semoga dipermudahkan."
@mimiehsyila: "Mirip banget sama alm. cantik semoga hatinya pun secantik wajahnya."
@evisaevinarti3: "Mirip dilan ya."
Baca Juga: Sama-sama Dicerai Mati, Ifan Seventeen dan Citra Monica Menikah Tahun Ini
@fauziah110188: "Mak deg aku tuh...mirip bangeeet."
@shanty_satori.s: "Mirip Dilan Sahara yaa."
Ifan Seventeen sendiri sudah yakin berhubungan serius dengan Citra Monica. Pertengahan tahun ini, keduanya bahkan berencana akan menggelar pernikahan. "Penginnya pertengahan tahun (menikah)," kata Citra Monica, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/1/2021). "InsyaAllah," timpal Ifan Seventeen.
Ifan Seventeen dan Citra Monica sampai saat ini belum melakukan persiapan untuk menikah walau sudah ada rencana. Senada dengan Citra Monica, Ifan Seventeen membenarkan bila dirinya bakal segera menikah dengan Citra di pertengahan tahun 2021.
"Kalau persiapannya belum. Lagi milih-milih karena santai juga, pertama nggak nggak ada yang dikejar juga. Cuma kami penginnya tahun ini dan penginnya pertengahan tahun," kata Ifan Seventeen menegaskan. Wah, gemas dan manis banget ya selfie Citra Monica dan Ifan Seventeen?
Berita Terkait
-
Ifan Seventeen Unggah Pujian untuk Dasco di Momen Ulang Tahun ke-57
-
Ifan Seventeen Bahas Utang PFN Capai Rp2,7 Miliar: Bukan Bermaksud Menyalahkan..
-
Film Merah Putih One for All Lolos Tayang Bioskop, Ini Kata Ifan Seventeen
-
Ogah Dikaitkan dengan Film Merah Putih One For All, PFN Bikin Animasi Sendiri
-
Komentari Kualitas Merah Putih One For All, Ifan Seventeen Ajak Masyarakat Tunggu Film Animasi PFN
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Nasib Rumah Tangga Boiyen Usai Suami Tersandung Kasus Penggelapan Rp300 Juta
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
5 Film yang Mengungkap Soal Child Grooming, Tonton Sebelum Terlambat!
-
Hesti Purwadinata Diancam Roby Tremonti, Desta Beri Kode Pasang Badan
-
Duit Korban Bukan Digelapkan Suami Boiyen, Tapi Risiko Investasi
-
Meski Diancam Roby Tremonti, Hesti Purwadinata Terus Dukung Aurelie Moeremans
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit