Suara.com - Pesinetron Ridho Illahi sudah sembilan bulan mendekam di rumah tahanan (Rutan) Polres Metro Jakarta Barat. Dia jadi tahanan titipan di sana usai divonis dua tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat dalam kasus penyalahgunaan narkotika.
Ibunda Ridho, Arinda Trsinawati, mengaku tak bisa menjenguk putranya itu selama pandemi Covid-19. Tapi dia memastikan kondisi sang putra baik-baik saja.
"Iya (nggak bisa jenguk). Tapi ada video call dari pihak Rutan, karena Covid juga. Alhamdulillah kondisinya sehat kemarin mbak Putri (kuasa hukum) sempat ketemu juga," ujar Arinda Trsinawati ditemui di Rutan Salemba, Jakarta Pusat, Senin (1/2/2021).
Senada dengan ibunda Ridho Illahi, Putri Maya selaku kuasa hukum juga membenarkan kondisi klienya dalam keadaan sehat. Berat badan Ridho Illahi bahkan bertambah.
"Kondisnya sehat, tambah gemuk juga ya," ujar Putri.
"Sekarang dia tambah putih dan tambah lebih ganteng juga ya sekarang," kata Putri lagi.
Kedatangan ibunda dan tim kuasa hukum Ridho Illahi ke Rutan Salemba untuk mengajukan asimilasi.
Kuasa hukum Ridho yang lain, Deddy J Syamsudin, mengatakan jika permohan asimilasi tersebut diterima maka kliennya bisa menghirup udara bebas dalam waktu dekat.
"Klien kami sudah menjalani kurang lebih sembilan bulan (semenjak ditangkap pada 27 Juni 2020). Jadi Insya Allah tahun ini ya mungkin bulan empat atau bulan lima lah bisa pulang," kata Deddy.
Baca Juga: Ibunda Yakin Permohonan Asimilasi untuk Ridho Illahi Diterima
Ridho Illahi divonis dua tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Barat pada 16 Desember 2020 lalu terkait kasus narkoba.
Ridho Illahi dicokok di kediamannya kawasan Cibubur, Jakarta Timur pada 27 Juni 2020. Dari penangkapan itu, ditemukan barang bukti berupa sabu lebih dari setengah gram.
Ridho Illahi saat ini masih berada di Rutan Polres Jakarta Barat. Ia jadi tahanan titipan setelah menerima vonis dua tahun penjara atas kasus narkobanya.
Berita Terkait
-
Ridho Illahi Berburu Baju Lebaran Buat Sang Ibu di IFW 2024
-
Ko Apex Geram Mantan Pacar Dinar Candy Mokondo Tapi Banyak Koar-Koar, Sindir Ridho Illahi?
-
Lama Menjomblo, Dinar Candy Kesepian dan Ingin Punya Pacar yang Bisa Bayarin Makan
-
Ditinggal Penggemar Gara-Gara Pacari Ridho Ilahi, Dinar Candy Kini Mau Fokus Berkarier di Musik
-
Demi Konten, Dinar Candy Suruh Ridho Illahi Sujud Minta Maaf
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026