Suara.com - Berikut ini profil Aurelie Moeremans, artis yang sedang naik daun di dunia hiburan tanah air dan kerap menjadi sorotan.
Sosok Aurelie Moeremans mendadak mencuri perhatian publik usai mengunggah potret dirinya di akun media sosial Instagram. Dalam postingannya itu, Aurelie terlihat sedih dengan mata sembab dan wajah polos tanpa make up. Ia juga menuliskan keterangan pada fotonya,"t’s okay to not be okay.. Storms don’t last forever".
Foto tersebut sontak membuat penggemarnya khawatir dan memenuhi kolom komentar dengan doa serta ungkapan semangat untuk Aurelie. Lalu, siapakah sosok Aurelie? Berikut profil Aurelie Moeremans selengkapnya.
Perempuan pemilik nama lengkap Aurelie Alida Marie Moeremans lahir pada 8 Agustus 1993 di Brussles, Belgia. Ia adalah putri dari pasangan Sri Sunarti dan Jean-Marc Moeremans.
Wanita berusia 27 tahun ini memiliki seorang saudara lelaki bernama Jeremie Moeremans. Kini ia dikenal masyarakat sebagai pemain film dan bintang iklan.
2. Hijrah dari Belgia ke Jakarta
Sebelum terjun ke panggung hiburan, Aurelie mengawali karier ya sebagai model dengan mengikuti ajang modeling di Bandung pada tahun 2007. Saat itu ia berhasil meraih juara pertama. Selanjutnya, Aurelie kian dikenal publik dan memutuskan hijrah ke Jakarta dari Belgia untuk pengalaman karier yang lebih besar.
3. Karier Aurelie Moeremans di Dunia Akting
Baca Juga: Viral Video Artis Remas Payudara, Eks Istri Andika Kangen Band Nyabu
Di tahun 2008, Aurelie terjun ke dunia akting dan menjadi pemain dalam sinetron Hitam Putih sebagai adik Ricky Harun. Keputusannya untuk terjun di dunia seni peran ini bukan tanpa alasan, selain ingin mengasah skill, Aurelie juga menggunakan kesempatan itu untuk belajar Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
Tak hanya itu, Aurelie juga bermain dalam berbagai film layar lebar hingga sejumlah sinetron lainya yakni Putri Cantik, Rama dan Ramona, Putri Yang Ditukar, Fortune Cookies, Magic, Saat Hati Telah Memilih, LDR, Jinx, Where Is My Romeo, Badoet, Melbourne Rewind, EL, Jomblo Reboot, dan Menunggu Pagi.
4. Bintang Iklan
Selain berakting, Aurelie juga didaulat menjadi bintang iklan berbagai produk kosmetik hingga makanan dan minuman seperti VIVA Cosmetics, Pond's, Vitalis Body Spray, Frisian flag, Simpati, Mizone, McDonalds, hingga Vaseline.
5. Kisah Asmara Aurelie Moeremans
Diketahui, Aurelie pernah menjalin hubungan asmara dengan sejumlah pria yakni Roby Tremonti, Giorgino Abraham, Ciccio Manassero, Dixie Gagah Pradana, hingga Marcello Tahitoe. Saat ini, Aurelie sedang menjalin hubungan spesial dengan Hanif Ramadhan, keduanya juga kerap membagikan momen romantis di sosial media.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
Terkini
-
Massive Music Hadirkan Solusi Musik untuk Sineas di JAFF Market: Lebih Cepat dan Akurat!
-
Selamat Jalan Mudy Taylor, Komika Unik Melawak Sambil Bernyanyi
-
Mengenal Rehan Mubarak, 'Prince Mateen versi Indonesia' Calon Suami Dara Arafah
-
Natta Reza Dikira Pria Beristri yang Selingkuh dengan Inara Rusli
-
Dari Lapangan Benteng hingga Gang Sempit: Inilah Cara Soundrenaline Ubah Medan Jadi Kanvas Kreatif
-
Sherina Munaf Jadi Music Director FFI 2025: 6 Momen Persiapannya Penuh Dedikasi
-
Sempat Ngaku Dipersulit, Ruben Onsu Ketemu Anak saat Sarwendah ke Korea Selatan
-
Film Exorcist Terbaru Lagi Dipersiapkan, Scarlett Johansson Jadi Bintangnya
-
Ketika Suara Merdu Tiara Andini Diambil Adiknya
-
5 Film Horor Klasik Terbaik Sepanjang Masa, Tak Kalah dari yang Modern