Suara.com - Jennifer Jill Supit telah ditetapkan sebagai tersangka setelah ditangkap dalam di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Selasa (16/2/2021). Jennifer Jill alias JJ diduga melakukan tindak penyalahgunaan narkoba.
Ajun Perwira dan anaknya Philo disebut ikut diamankan bersama perempuan yang akrab disapa Ipel itu. Namun, keduanya masih berstatus saksi.
"Dari hasil pemeriksaan tadi malam sampai hari ini satu orang sudah tersangka yaitu JJ," ucap AKBP Ronaldo Maradona di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (17/2/2021).
"Sementara Ajun Perwira suami dan Philo , anak (Jennifer Jill) masih sebagai saksi untuk menggali keterangan lebih dalam," lanjutnya.
Sementara, AKBP Ronaldo juga baru bisa menyampaikan jika Jennifer Jill diamankan setelah memiliki narkoba golongan satu. Saat ini ia ditetapkan sebagai tersangka penyalahgunaan narkotika.
"Narkotika golongan 1. Kami kirimkan ke laboratorium untuk pemeriksaan," ujarnya.
AKBP Ronaldo belum bisa menjelaskan lebih rinci soal penangkapan. Ia berecana akan menyampaikan keterangan lebih lanjut dalam rilis yang akan dilakukan beberapa hari ke depan.
"Untuk keterangan lain akan kami sampaikan setelah mendapatkan info-info dan bukti-bukti yang lain yang lebih mendalam. Ini baru saja tadi malam tapi memang masih minim," tutur Ronaldo Maradona.
Diketahui sebelumnya, Pihak kepolisian dari Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat mengamankan seorang artis berinisial JJ. Belakanhan diketahui berinisial JJ diketahui adalah Jennifer Jill.
Baca Juga: Kasus Narkotika, Jennifer Jill Ditangkap Bareng Ajun Perwira
Jennifer diamankan di salah satu perumahan elit kawasan Ancol, Jakarta Utara pada Selasa, 16 Februari 2021 pukul 16.00 WIB.
Ajun Perwira menikah dengan Jennifer Jill Supit, yang merupakan seorang janda kaya pada 24 April 2019 di Bali. Meski beda usia 17 tahun, keduanya terlihat romantis.
Berita Terkait
-
6 Penampakan Rumah Diduga Milik Jennifer Jill 'Ipel' yang Terbengkalai, Maling Tak Berani Singgah?
-
Sosok Ibunda Elijah Diduga Anak Philo Paz, Dibandingkan dengan Azizah Salsha
-
Heboh Philo Paz Mantan Azizah Salsha Diduga Punya Anak Berusia 10 Tahun
-
Anak Dituding Jadi Perusak Pernikahan Arhan-Zize, Mami Ipel Pasang Badan: Enggak Boleh!
-
Jennifer Jill Minggat dari Rumah, Ajun Perwira Bongkar Kondisi Rumah Tangga yang Sebenarnya
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Film Dokumenter Palestina 'The Voice of Hind Rajab' Akhirnya Tayang di Bioskop Indonesia
-
4 Fakta Menarik dari Teaser Film Alas Roban, Janjikan Teror dari Kawasan Paling Angker di Pantura
-
4 Fakta Menarik Film Esok Tanpa Ibu, Ketika Teknologi Digunakan untuk Menghapus Duka
-
Konser Ungu di Yogyakarta Penuh dengan 1.400 Penonton, Ada yang Datang dari Malaysia
-
Percy Jackson and the Olympians Season 2: Misi Penyelamatan Besar dengan Petualangan Menegangkan
-
5 Kronologi Dugaan Perselingkuhan Inara Rusli, Dulu Diselingkuhi Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Review Film Legenda Kelam Malin Kundang: Plot Twist Gila Bikin Melongo
-
Ibu Virgoun Menangis, Khawatir Mental Cucu Usai Inara Rusli Dilaporkan Terkait Kasus Selingkuh
-
8 Daftar Film Indonesia Tayang Desember 2025, Ada Timur Hingga Janur Ireng
-
Tak Hanya Selingkuh dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Sebut Suaminya Juga Berbuat Zina