Suara.com - Penyanyi religi Opick merilis mini album bertajuk Wahai Pemilik Jiwa jelang Ramadan 2021. Album tersebut berisi enam lagu, tentang curhatnya mengenai kegalauan di masa pandemi.
Salah satu lagu di mini album Opick berjudul "TanpaMu". Merefleksikan diri sehebat apapun seorang manusia, tetap makhluk Tuhan yang tak punya daya.
"Ketika mengalami pandemi, kita punya emas, pengawal, tapi pada akhirnya merasa takut, waspada dengan Covid-19. Segala sesuatu yang kita banggakan bukan apa-apa tanpaMu, Allah. Aku hilang, jatuh dan rapuh," kata Opick dalam jumpa pers virtual, Kamis (8/4/2021).
Opick berharap lagu-lagu di mini album bisa menjadi pengingat bahwa dalam ketidakberdayaan itu, manusia masih memiliki Allah.
"Banyak dari lagu ini aku memanggil Allah. Aku ini lemah, bukan siapa-siapa. Aku butuh pertolonganmu Allah," imbuh Opick.
Masih berkaitan dengan "TanpaMu", ada lagu lain yakni "Wahai Pemilik Jiwa". Liriknya, kembali mengingatkan kita pada sang pemilik alam semesta.
"Saya harap yang mendengarkan bisa menemukan satu energi yang luar biasa, harta yang tersembunyi, Allah," kata musisi 47 tahun ini.
Merilis karya jelang Ramadan terasa kurang jika lagu menyambut bulan suci itu tak turut diciptakan.
Maka setelah lagu dengan nuansa musik slow pada tembang "Wahai Pemilik Jiwa" dan "TanpaMu", Opick menghadirkan keceriaan pada Indahnya Ramadhan.
Baca Juga: Lirik Lagu Khodijah Istri Nabi Syakir Daulay, Cinta Rasul Pada Sang Istri
"Indahnya Ramadan, ini benar-benar karunia. Ada tadarus, tarawih, ruang berbagi sedekah," kata Opick yang menggambarkan cerita di lagu ini.
Bicara soal proses pembuatan, lagu-lagu tersebut tercipta selama setahun terakhir tepatnya selama pandemi virus corona.
"Selama hampir setahun dapat puluhan lagu, ini diseleksi yang terbaik jadilah mini album. Idenya lebih kepada bagaimana membutuhkan Allah. Ajakan secara tidak langsung ayo kembali pada Allah," papar Opick.
Mini album Opick telah dilepas secara digital di beberapa platform media. Salah satu nya YouTube suami Bebi Silvana ini.
Selain "TanpaMu", "Wahai Pemilik Jiwa" dan "Indahnya Ramadan", tiga lagu lainnya seperti "Sang Cahaya Kehidupan (Sholawat)", "Allahu Ya Karim" juga "Jangan Tangisi".
Tag
Berita Terkait
-
Gelar Konser Akbar 30 Tahun, Opick Akan Berikan Sajian Spesial buat Gen Z
-
Perdana Tampil di The Sounds Project, Opick Teringat Masa Lalunya Jadi Rocker
-
Niat Dakwah Lewat Lagu, Nini Carlina Hadirkan Semesta Bersyukur
-
Qalbi Fil Madina Viral! Ini Lirik Lagu Kolaborasi Maher Zein & Harris J
-
30 Tahun Berkarya, Opick Mau Gelar Konser Tunggal: Semoga Ada yang Fasilitasi
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Rizal Nyaris Tinggalkan Armada Demi Proyek Supergrup, Berubah Pikiran Usai Salat Tahajud
-
Stres Jadi Produser Film Sampai Mimisan, Baim Wong Menangis Saat Salat: Gila, Nggak Enak Banget Ya
-
Bukan untuk Diet, Ternyata Ini Alasan Baskara Mahendra Pilih Jadi Vegetarian
-
Sering Usil, Fadil Jaidi Ungkap Momen Pak Muh Marah Besar Gara-Gara Candaan Berbahaya
-
Helwa Bachmid Ungkap Derita yang Dialami Saat Mengandung Anak Habib Bahar Bin Smith
-
Sarwendah Pamer Dibelikan Mobil Baru Usai Ditagih Debt Collector
-
Gokil! Bonnadol Tampil Fasih Berbahasa Indonesia di Fan Meeting Jakarta
-
Mimpi Besar Atta Halilintar Usai Gaet Legenda Timnas, Kini Incar Kolaborasi dengan Messi dan Ronaldo
-
Penampilannya Bikin Pangling, Deswita Maharani Ungkap 'Ritual' Boiyen Jelang Nikah
-
Profil Helwa Bachmid, Model yang Viral Usai Mengaku Istri Siri Habib Bahar