Suara.com - Komedian dan pesulap Pak Tarno sempat diiuskan bangkrut, gara-gara muncul video ia tengah berjalan kaki dengan penampilan sederhana. Dengan tegas, lelaki 70 tahun ini membantahnya.
Hal itu disampaikan Pak Tarno dalam podcast Deddy Corbuzier yang diunggah hari ini, Rabu (28/4/2021). Pak Tarno mengaku masih punya banyak job dan tawaran di sejumlah daerah.
"Saya ada program Master Show di RTV Makin Cakep. Masa bangkrut, nggak mungkin dong," kata Pak Tarno ke Deddy Corbuzier.
Selain itu, Pak Tarno juga mengaku masih punya banyak tawaran show di luar kota. Tapi karena kondisi pandemi, tawaran tersebut banyak yang ia tolak.
"Saya kebanyakan tawaran di luar, tapi saya jarang mau. Ada dari Papua, Makassar, Padang, palembang. Ada aja alhamdulillah," tutur Pak Tarno.
Acara Master Show di RTV sudah berjalan kurang lebih enam bulan. Acara tersebut tampil seminggu sekali. "Bangkrut? Bohong lah, nggak jelas itu," kata Pak Tarno menandaskan.
Soal video dirinya tengah jalan kaki dengan penampilan sederhana, Pak Tarno mengaku saat itu tengah menunggu mobil jemputan dari RTV.
"Saya kan lagi nunggu jemputan, dari RTV kan kasih mobil jemputan. Jadi saya jalan kaki sambil nunggu jemputan. Kan di rumah saya gang kecil," kata Pak Tarno menjelaskan.
Baca Juga: Millen Cyrus Punya Izin Minum Benzo, Billy Syahputra - Amanda Manopo Putus?
Berita Terkait
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Sabrina Chairunnisa Kena Musibah Jelang Akhir Tahun, Jari Tangan Sampai Retak
-
Deddy Corbuzier Akui Ingin Kembali ke Layar Kaca Asal Bareng Raditya Dika
-
Komentar Agak Laen Deddy Corbuzier Terkait Video Permintaan Maaf Anita Tumbler dan Suami
-
Rayakan Ultah Sabrina Saat Proses Cerai, Tulisan Kue dari Deddy Bikin Heboh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kini Diakui, Mayangsari Duduk Bersama Keluarga Cendana di Nikahan Darma Mangkuluhur
-
6 Kisah Pahit Aurelie Moeremans di Broken Strings, Alami Grooming sampai Bullying
-
Denada Digugat Rp7 Miliar oleh Pemuda yang Mengaku Anak Kandungnya, Begini Kronologinya
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming