Suara.com - Keputusan Indosiar mengganti Lea Chiarachel, pemeran Zahra di sinetron Suara Hati Istri-Zahra karena masih di bawah umur dianggap belum menyelesaikan persoalan. Setidaknya protes masih datang dari aktris Zaskia Adya Mecca.
Protes istri Hanung Bramantyo itu kembali disampaikan lewat media sosial. Bagi Zaskia, persoalan bukan saja pada pemain yang masih berusia 14 tahun dan memerankan istri ketiga.
"Ganti pemeran lalu ceritanya tetap sama, Om-om nikahin anak sekolah?!" tulis Zaskia Adya Mecca di Insta Story dikutip Kamis (3/6/2021).
Ibu empat anak ini meminta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk mengkaji lebih dalam, termasuk cerita yang disajikan sineteron tersebut. Langkah pertama yang harus dilakukan KPI kata dia adalah membaca respons warganet yang digaungkan di media sosial.
Zaskia bahkan mencoba membantu tugas KPI agar jadi lebih mudah. Dia capture beberapa komentar warganet dan diunggah kembali.
"Benerin sinetronnya woy bukan cuma ganti pemeran!!! Heran kerja cuma pas viral doang," komentar nyonalterie yang diperlihatkan Zaskia.
"Gimana? Hanya ganti aktris minor di tiga episode mendatang? Lalu bagaimana dengan alur cerita sinetron ini? Banyak mengandung unsur pedofilia, melanggengkan nikah paksa dan pernikahan dini, abusif, dan sebagainya. Alur ceritanya juga bermasalah. Kok bisa konten ceritanya tidak disorot? How come??!!" komentar akun venyaas.
"Spongebob si tupai aja disensor ini gajebo sinetronnya," komentar aii_nuraisyah95.
"Lah kenapa diganti doang. Berhentikan doang, ganti dengan acara yang lebih berbobot dan berutu," komentar mengambilceri.
Baca Juga: Terkait Sinetron Zahra, Menteri Bintang Ingin Ortu Lebih Bijak Pilih Peran untuk Anak
Beberapa hari ini, sinetron Suara Hati Istri-Zahra yang tayang di Indosiar menuai kecaman dari publik.
Protes pertama terkait pemain yang baru berusia 14 tahun, namun mendapat peran sebagai istri ketiga.
Selain itu, sinetron tersebut juga dianggap mempromosikan pedofilia dan pernikahan dini. Warganet kemudian ramai-ramai adukan persoalan ini ke KPI.
Berita Terkait
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Lika-liku Perjalanan Tasya hingga jadi Juara Dangdut Academy 7, Pantang Menyerah!
-
6 Artis Liburan Akhir Tahun ke Luar Negeri, Aura Kasih Pilih Jepang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
Laris Manis, Papa Zola The Movie Tembus 200 Ribu Penonton di Pekan Pertama
-
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
-
ATINY Siap-Siap! Simak Rundown Lengkap Konser ATEEZ di ICE BSD Besok
-
Semua Penonton Bisa Selfie Bareng, Ini Rundown Lengkap Konser Solo Chen di Jakarta
-
Inul Daratista Idap Penyakit Apa? Ini Kondisi Terbarunya dan Minta Doa Usai Pingsan di Kamar Mandi
-
ODGJ Asal Ponorogo Dipasung 20 Tahun karena Diyakini Warga Punya Ilmu Sakti
-
Prilly Latuconsina Kerja Sebagai Sales di Mal Bekasi per Hari Ini
-
Boiyen Gugat Cerai usai 2 Bulan Nikah, Anwar BAB Sempat Curiga Rully Cuma Pansos
-
Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
-
Kompetensinya Diragukan Sebagai Juri Indonesian Idol, Soleh Solihun: Tentu Saja Saya Tidak Peduli