Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Shownu Monsta X resmi berangkat wajib militer alias wamil pada Kamis (22/7/2021). Hal itu terungkap dalam unggahan terbaru Monsta X di Twitter.
Di situ, Shownu membagikan tiga foto terbarunya yang tampil dengan rambut plontos.
“Hati-hati dengan cuaca panas dan jaga kesehatan serta kebahagiaanmu. Aku mencintaimu," katanya sebagai caption.
Dalam postingan berikutnya, pelantun Fantasia ini juga mengunggah foto bareng para personel Monsta X lainnya. Para member tampak mengenakan pakaian kasual.
Untuk keterangan foto sendiri, Shownu berjanji akan kembali dari wajib militer dalam keadaan sehat dan lebih dewasa.
“Aku berjanji untuk bertemumu lagi, dan aku akan kembali dalam keadaan sehat. Aku akan menjadi lebih dewasa dan kembali dengan sisi yang lebih baik dari aku. Terima kasih," tutur Shownu.
Sebagai penutup, dia menyampaikan rasa cintanya yang mendalam kepada para penggemar.
"Aku mencintaimu, Monbebe (Sebutan fans Monsta X)," imbuhnya.
Sontak saja unggahan itu banjir komentar dari para penggemar. Mereka melepas kepergian Shownu wajib militer dengan kesedihan.
Baca Juga: 6 Artis Korea Berpangkat Tinggi saat Wamil, Kim Soo Hyun Torehkan Prestasi Gemilang
"Semangat bapak, take care," ujar @indukocheng.
"Shownu please take care. Kita akan selalu di sini mendukung mu dan menunggumu sampai kembali," timpal @wonhopuppy.
"Nunu tolong jaga kesehatanmu di sana dan selalu senang yah," imbuh @maewooz.
Seperti diketahui, Soompi melaporkan bahwa Shownu bakal menjalani pelatihan dasar selama tiga pekan. Baru kemudian dia akan menjalani wajib militer sebagai pekerja layanan publik.
Keputusan itu diambil lantaran dia pernah menjalani operasi dan bagian bahunya pernah terkilir. Sehingga tidak memungkinkan menjadi tentara atau pun polisi.
Berita Terkait
-
BTS dan Kontroversi Wajib Militer Korea: Sistem Pengecualian yang Tak Adil
-
WOODZ Umumkan Comeback Gelar Konser Besar Usai Wajib Militer, INDEX_00
-
Jeong Seunghwan ATBO Pamit Wajib Militer Lewat Surat yang Penuh Haru
-
Takut Bikin Gaduh Prajurit, Moon Chae Won Dilarang Jenguk Adiknya di Barak Militer
-
Jirayut Ungkap Cara Unik Penetapan Wajib Militer di Thailand, Akui Was-Was Kalau Terpilih
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
First Look The Remarried Empress Versi Drama, Begini Perbandingannya dengan Webtoon
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan