Suara.com - Musisi Andika Kangen Band sedang disorot usai melangsungkan pertunangan dengan seseorang bernama Reni. Wanita berhijab itu menambah daftar perempuan yang pernah singgah di hati pria yang karib disapa Babang Tamvan tersebut.
Kabar pertunangan Andika Kangen Band mencuri perhatian warganet setelah diunggah oleh akun gosip Lambe Turah.
Ia tampil gagah dengan dengan busana batik. Sementara calon istrinya, tampak memesona lewat kebaya berwarna krem dan kain corak senada dengan sang artis.
"Engagement Reni dan Andika, 28.07.2021," demikian keterangan foto yang diunggah akun Lambe_turah.
Bukan rahasia lagi jika pemilik nama lengkap Andika Mahesa ini pernah menikah beberapa kali. Sebelum Reni, inilah deretan perempuan yang pernah dekat dengan Andika Kangen Band.
1. Ade Bunga Niari
Andika Kangen Band diketahui menikah pertama kali pada 2007 dengan seorang perempuan bernama Ade Bunga Niari. Pasangan ini dikaruniai satu orang anak
Sayangnya, rumah tangga yang terjalin saat karier Andika sedang naik-naiknya ini harus kandas pada 2010 usai diterpa isu perselingkuhan.
2. Anggie April Lestari
Baca Juga: Heboh Foto Babang Tamvan, Andika Kangen Band Tunangan, Warganet: Ini yang Keberapa Sih?
Satu tahun setelah cerai, pelantun tembang Yolanda ini mantap meminang model bernama Anggie April Lestari yang diisukan sebagai orang ketiga di rumah tangga sebelumnya.
Andika dan Anggie dikaruniai satu orang anak. Namun lagi-lagi, rumah tangga keduanya harus berujung dengan perceraian.
3. Nadine
Sang musisi menemukan tambatan hatinya pada 2012. Ia menikah siri dengan perempuan bernama Nadine. Namun, rumah tangga pasangan ini hanya seumur jagung.
Biduk rumah tangga keduanya dikabarkan bermasalah hingga mengakibatkan Nadine keguguran. Pasangan ini cerai setelah bersama selama dua bulan.
4. Chairunnisa
Sang penyanyi kembali berusaha untuk menjalin rumah tangga setelah gagal tiga kali. Kali ini, dengan gadis berumur 16 tahun bernama Chairunnisa.
Namun, Andika harus mendekam di penjara sebelum menikahi Chairunnisa karena ia dilaporkan telah menculik sang kekasih.
Pernikahannya dengan Charunnisa bertahan cukup lama dari 2013 hingga 2018, sebelum akhirnya cerai karena masalah orang ketiga. Pasangan ini dikaruniai tiga anak.
5. Pratiwi Diah Ketrin
Beberapa waktu lalu, Andika sempat dikabarkan menjalin hubungan asmara dengan perempuan bernama Pratiwi Diah Ketrin.
Hal ini terungkap dari unggahan konten TikTok. Keduanya terlihat pamer kemesraan mulai dari berlibur bersama, bergandengan, hingga pelukan mesra.
Itulah sederet perempuan yang pernah singgah dengan Andika Kangen Band. Hingga kini, sang penyanyi belum memberikan klarifikasi terkait kabar pertunangannya dengan Reni.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Nathalie Holscher Sindir Anak-Anak Sule yang Lupa Adiknya?
-
Kisah Pahit Naura Ayu Diremehkan Mantan Artis Cilik di Awal Karier, Membekas Sampai Sekarang
-
Nicholas Saputra Turun Langsung Salurkan Bantuan di Aceh, Tompi Disindir Netizen
-
Pernikahan Darma Mangkuluhur Jadi Sorotan, Brian McKnight Muncul sebagai Kejutan untuk Sang Ibu
-
Diduga Bela Timothy Ronald, Hotman Paris Sebut Ribuan Dosen Bisa Dipenjara!
-
Dikaitkan dengan Buku Aurelie, Roby Tremonti Nangis-Nangis Minta Diundang ke Podcast Denny Sumargo
-
Astrid Tiar Semprot Inara Rusli Soal Deadline Status ke Suami Orang: Minta Maaf, Bukan Ngelunjak!
-
Banyak Rumah Produksi Mau Angkat Buku Broken Strings ke Layar Lebar, Aurelie Moeremans Kaget
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans