Suara.com - Publik ramai-ramai memberikan dukungannya kepada dokter Richard Lee yang ditangkap polisi, dalam bentuk petisi yang berjudul "Selamatkan tokoh penyelamat kaum wanita Indonesia". Berikut fakta petisi dukung dokter Richard Lee.
Petisi yang dibuat sejak enam bulan lalu di Change.org ini sedang ramai disorot hingga menduduki trending topic Twitter. Hingga Kamis (12/8/2021) siang, petisi ini sudah mendapatkan ratusan ribu tanda tangan.
Dukungan ini merupakan buntut dari penangkapan dokter Richard Lee di kediamannya di Palembang pada Rabu (11/8) lalu. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus menegaskan dokter Richard ditangkap atas kasus ilegal akses dan upaya menghilangkan barang bukti, bukan terkait laporan Kartika Putri.
"Perlu saya luruskan perkara pencemaran nama baik yang dilaporkan KP (Kartika Putri) ini berbeda dengan upaya hukum ilegal akses dan pencurian barang bukti," kata Yusri saat jumpa pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (12/8).
Untuk lebih jelasnya, simak deretan fakta petisi dokter dukung Richard Lee di bawah ini.
1. Tujuan dibuatnya petisi
Petisi dukungan dokter Richard Lee yang berjudul "Selamatkan tokoh penyelamat kaum wanita" ini dibuat oleh SaveDRL enam bulan lalu dan terkait dengan masalah hukum yang menimpa dokter Richard buntut review produk kecantikan berbahaya.
Berdasarkan keterangan yang disematkan oleh SaveDRL di lamar Change.org, petisi ini dibuat untuk memberikan dukungan terhadap dokter Lee untuk terus membuat review produk kecantikan.
"Dengan petisi ini, kami sebagai masyarakat yang peduli dan yang bersedia menerima edukasi & informasi yang benar mendukung dokter untuk memberantas oknum yang tidak bertanggung jawab serta untuk melanjutkan edukasi dan memberikan informasi yang tepat untuk semua khalayak masyarakat, juga dengan tujuan untuk menyadarkan dan menghimbau para Tokoh/Artis/Selebriti agar memberikan informasi yang faktual, serta didasari oleh kepentingan dalam mempromosikan yang aman dan dapat dipertanggung jawabkan, bukan dari dasar keuntungan pribadi saja," berikut keterangan petisi tersebut.
Baca Juga: Kartika Putri Dihujat Arogan Penyebab Dokter Richard Lee Ditangkap, Netizen: Gilak Parah!
2. Tembus 117 ribu pendukung
Seiring dengan penangkapan dokter Richard Lee, petisi ini jadi perbincangan hingga menduduki trending topic Twitter pada Kamis (12/8) siang.
Hingga artikel ini ditulis, petisi dukungan untuk dokter Richard Lee ini telah mendapatkan 114.215 tanda tangan dan diperkirakan bakal terus bertambah.
3. Alasan orang-orang yang memberikan tanda tangan
Publik yang membubuhkan tanda tangan di petisi tersebut mayoritas mendukung dokter Richard untuk terus menyajikan konten review produk kecantikan dan menyayangkan penangkapannya.
"Dokter ini benar karena membongkar produk berbahaya. Sungguh ironis jika malah ditangkap," tulis Riza Pinan****.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri