Suara.com - Banyak hal yang dirindukan musisi Kunto Aji saat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Dia paling kangen melakukan upacara di masa sekolah.
"Paling dikangenin itu upacara. Udah lama banget nggak upacara, terakhir pas sekolah. Kebersamaan pas 17 Agustus-an sama temen-temen atau sama tetangga, suka bikin games seru. Kangen banget ketemu dengan orang banyak," kata Kunto Aji dilansir dari ANTARA, Senin (16/8/2021).
Dulu, ketika masih kecil, Kunto Ajiu juga selalu mengikuti berbagai lomba untuk merayakan Hari Kemerdekaan. Lomba itu antara lain panjat pinang hingga makan kerupuk.
"Waktu kecil pasti ikut. Lomba apa aja saya ikutin semua. Namanya anak-anak ya pasti suka yang seru-seru," ujarnya.
"Ikut lomba-lomba segala macem itu cukup berkesan untuk saya karena dulu saya tinggal di desa di Jogja yang masih sangat otentik sekali dengan panjat pinangnya, main bola di lumpur, bapak-bapak main bola pakai daster, lomba makan kerupuk. Itu menarik untuk saya," katanya lagi.
Semangatnya dalam merayakan Hari Kemerdekaan dengan beragam kegiatan seru itu akhirnya terbawa hingga saat Kunto Aji duduk di bangku sekolah.
"Zaman sekolah pun saya sering terlibat di organisasi untuk bikin acara yang seru," katanya.
Sayangnya, keseruan seperti itu tak bisa lagi dilihat di Indonesia selama pandemi covid-19. Karenanya, dia sangat berharap Indonesia bisa melewati pandemi ini.
"Harapan saya pandemi ini bisa dilalui dengan baik, kita bisa kembali beraktivitas seperti sedia kala, memenuhi tujuan herd immunity, vaksin sebanyak-banyaknya, memutar lagi roda ekonomi," kata Kunto Aji.
Baca Juga: Sambut HUT ke-76 RI, WeTV Manjakan Pecinta Film
"Situasi ini nggak mudah buat semua orang dan yang bisa kita lakukan adalah saling membantu, terutama yang berkecukupan ya membantu yang lainnya," ujar dia lagi.
Berita Terkait
-
Soleh Solihun Soroti 'Jakarta Sentris', Dorong Kunto Aji Wujudkan Jambore Musisi Nasional
-
Kritik Keras Kunto Aji Usai Soeharto Jadi Pahlawan: Zaman Edan!
-
Langkah Tak Lazim Kunto Aji, Rehat dari Media Sosial Jelang Rilis Single
-
Kunto Aji Ajak Pendengar Memaknai Suara Sekitar Lewat '2025 Masih Asik Sendiri'
-
Kunto Aji Skakmat Narasi Keracunan MBG: Murni Nggak Kompeten Aja Sangat Mungkin Kok
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi