Suara.com - Nella Kharisma bersama sang suami, Dory Harsa membawa kabar gembira. Tepat Sabtu (21/8/2021) dini hari, pasangan itu resmi menjadi orangtua.
Nella Kharisma mengunggah foto dirinya terbaring sambil tersenyum. Dalam pelukannya, ada bayi mungil yang baru saja dilahirkan pedangdut 24 tahun tersebut.
"Selamat datang di dunia nak. Kehadiranmu yang kami nantikan," tulis Nella Kharisma mengawali postingannya pagi tadi.
"Puji syukur malaikat kecil kami telah hadir pada Sabtu, 21 Agustus 2021 pukul 00.40 WIB," sambungnya.
Persalinan pelantun Juragan Empang ini dilakukan secara normal di Rumah Sakit JIH Solo. Istri Dory Harsa ini pun mengucap syukur atas keselamatan dirinya maupun sang bayi.
"Terima kasih atas doa dan support dari keluarga dan teman-teman untuk saya dan mas Dory," ucap Nella Kharisma.
Melalui unggahannya ini pula Nella Kharisma berharap agar sang buah hati tumbuh menjadi sosok baik dan memiliki masa depan cerah.
"Semoga menjadi anak yang berbakti dan berguna bagi sesama. Serta, masa depanmu dipenuhi dengan kebahagiaan dan tawa," ujar Nella Kharisma berdoa.
Unggahan serupa juga dibagikan Dory Harsa. Bedanya, mantan penabuh kendang almarhum Didi Kempot ini menggunakan bahasa Jawa.
Baca Juga: 7 Pasangan Artis Dijodohkan Warganet, Banyak yang Sampai Pelaminan
"Sampun lair kanthi sehat lan wilujeng anak kula kalian dek Nella Kharisma (telah lahir dengan sehat dan selamat, anak saya bersama Nella Kharisma)," tulis Dory Harsa.
Hanya saja dalam postingan tersebut, Dory Harsa dan Nella Kharisma kompak tak menyebut jenis kelamin beserta nama bayi mereka.
Meski begitu, kabar bahagia ini disambut antusias sejumlah selebriti. Mereka ikut mendoakan ibu dan anaknya tersebut.
"Selamat ya Nella Kharisma cantik. Sehat dan bahagia selalu bersama anggota baru dalam keluarga," kata Ikke Nurjanah.
"Selamat sayang," ujar Vega Darwanti.
Selain para artis, warganet pun ikut larut dalam kebahagiaan. Banyak yang menyoroti wajah bayi yang usianya belum mencapai sehari ini.
Berita Terkait
-
Meriahkan Pesta Rakyat, Ini Doa Nella Kharisma Buat Pemerintahan Era Prabowo Subianto
-
Siapa Nella Kharisma, Pedangdut yang Sering Diisukan Menjadi Mualaf
-
Berapa Tarif Manggung Nella Kharisma? Videonya Nyanyi 'Don't Let Me Down' Viral hingga Banjir Kritikan
-
Video Nella Kharisma Nyanyi Lagu Bahasa Inggris Viral Lagi, Lafal Pengucapannya Tuai Kritik
-
Kesal Indonesia Kalah, Nella Kharisma Cari Weton Wasit Shen Yinhao, Mau Kirim Ilmu Hitam?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Diduga Bela Timothy Ronald, Hotman Paris Sebut Ribuan Dosen Bisa Dipenjara!
-
Dikaitkan dengan Buku Aurelie, Roby Tremonti Nangis-Nangis Minta Diundang ke Podcast Denny Sumargo
-
Astrid Tiar Semprot Inara Rusli Soal Deadline Status ke Suami Orang: Minta Maaf, Bukan Ngelunjak!
-
Banyak Rumah Produksi Mau Angkat Buku Broken Strings ke Layar Lebar, Aurelie Moeremans Kaget
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar