Suara.com - Idola K-Pop yang terinfeksi virus corona kembali bertambah. Terbaru, Jang Wonyoung eks grup band IZ*ONE dikabarkan sakit Covid-19.
Selain Jang Wonyoung, mantan personel IZ*ONE lain yang dites Covid-19 adalah Ahn Yujin. Tetapi hasil gadis 17 tahun ini negatif.
Starship Entertainment pun mengumumkan kabar ini pada Minggu (29/8/2021).
Berikut isi pertanyaan Starship Entertainment, dilansir Koreaboo.
"Halo, ini Starship Entertainment.
Pada 28 Agustus, Ahn Yujin dan Jang Wonyoung segera melakukan tes PCR setelah diberitahu bahwa mereka berpapasan dengan anggota staf eksternal yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Pada pagi hari tanggal 29 Agustus, Ahn Yujin dinyatakan negatif dan Jang Wonyoung dinyatakan positif Covid-19.
Saat ini, Jang Wonyoung sedang mengambil tindakan yang diperlukan sesuai dengan pedoman dari otoritas karantina.
Ahn, yang dites negatif, berencana untuk menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan dan melakukan karantina sendiri untuk tindakan pencegahan," tulis mereka.
Baca Juga: Ini Kasus Covid-19 Pertama Diketahui Menginfeksi Rusa, Tertular dari Mana?
Lebih lanjut, agensi memohon pengertian penggemar karena telah menimbulkan kekhawatiran.
"Kami meminta pengertian kalian karena menimbulkan kekhawatiran. Kami akan terus mengikuti pedoman otoritas karantina dan melakukan yang terbaik untuk kesehatan serta keselamatan artis dan staf kami," tandas mereka.
Berita Terkait
-
Bak Putri di Dunia Nyata, 4 ide Gaun ala Wonyoung IVE untuk Acara Spesialmu
-
Tampil Menawan Saat Natal, Coba 4 Mix and Match OOTD ala Wonyoung IVE Ini!
-
Ingin Foto Secantik "It Girl"! Sontek 5 Pose Selfie ala Jang Wonyoung IVE!
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia