Suara.com - Aktris Adinda Azani belakangan jadi omongan setelah jalinan asmaranya dengan Adhitya Alkatiri diterpa isu perselingkuhan.
Kabar kurang sedap ini berawal dari curharan Adhitya Alkatiri di Instagram, menyebut dirinya telah diselingkuhi.
"Jadi gini ya rasanya diselingkuhi? Kecewa pasti, tapi mungkin hidup seperti ini," tulis Aditya Alkatiri dalam unggahan Instagram story, Rabu (22/9/2021).
Adinda Azani dan Adhitya Alkatiri diketahui telah menjalin asmara selama 6 tahun. Hingga kini, belum diketahui secara pasti apakah keduanya benar-benar mengakhiri hibungannya. Namun yang pasti, pasangan ini sudah tak saling follow di Instagram.
Bagi yang penasaran dengan sosoknya, berikut deretan potret Adinda Azani yang kini tengah disorot perihal kisah cintanya dengan Adhitya Alkatiri.
1. Pemilik nama lengkap Rizki Aprilia Azani ini lahir di Bogor, 22 April 1994. Artinya, ia berusia 27 tahun pada 2021
2. Adinda Azani dikenal sebagai aktris. Ia memulai kariernya di dunia hiburan dengan mengikuti pemilihan GADIS Sampul 2011
3. Sejak saat itu, ia mulai melebarkan sayapnya di dunia seni peran. Hingga kini, Adinda Azani diketahui telah membintangi judul-judul film dan sinetron seperti Roman Picisan The Series, Rumah Bidadari, hingga Rompis
4. Salah satu yang mencuri perhatian dalam kehidupan pribadi bintang Tendangan Si Madun ini adalah kisah cintanya dengan Adhitya Alkatiri yang telah terjalin sejak 2015
Baca Juga: 9 Potret Terkini Pemeran Mbak Yul Setelah 24 Tahun Berlalu
5. Kerap saling mengumbar kemesraan di media sosial, Adinda Azani dan Adhitya Alkatiri mengejutkan publik dengan isu kandas jalinan kasih keduanya. Terlebih, usai Adhitya mengaku diselingkuhi
6. Meski Adhitya Alkatiri tidak mengungkap secara pasti bahwa ia telah diselingkuhi oleh Adinda Azani, namun warganet terlanjut berspekulasi bahwa Adinda telah mendua
7. Adhitya dalam curhatannya selain mengaku diselingkuhi, juga mengisyaratkan hubungannya dengan sosok yang dimaksud nyaris ke jenjang pernikahan. Petunjuk inilah yang semakin menguatkan unggahan ini ditujukkan untuk Adinda Azani.
8. "Persiapan gue sudah 75 persen untuk ke jenjang yang lebih serius bersamanya. Tapi yasudahlah, semoga dia bahagia dengan pilihannya saat ini," ucap Adhitya Alkatiri mengakhiri curhatnya.
9. Berbeda dengan Adhitya yang telah menghapus semua foto berdua, Adinda Azani masih menampilkan beberapa potret kebersamaannya dengan Adhitya di akun Instagramnya
Itulah deretan potret Adinda Azani yang kini diterpa isu perselingkuhan. Hingga kini, ia dan Adhitya Alkatiri belum memberikan keterangan lebih jauh soal hubungan keduanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Tak Cuma Bikin Ngakak, Film Mertua Ngeri Kali Punya Pesan Mendalam tentang Keluarga
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup