Suara.com - Artis Nirina Zubir dan kakaknya, Fadhlan Karim beserta kuasa hukum mendatangi Polda Metro Jaya, Senin (20/12/2021). Kehadiran mereka di sana untuk menanyakan perkembangan kasus mafia tanah yang menimpa keluarganya.
Usai bertemu penyidik sekitar kurang lebih dua jam, bintang film Heart itu keluar dari
Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya. Dia mengumkan kabar baik.
"Alhamdulillah hari ini saya dapat informasi akan adanya penyitaan aset dan juga penyitaan dari para tersangka," kata Nirina Zubir di Polda Metro Jaya, Senin (20/12/2021).
Penyitaan aset tersebut membuat Nirina Zubir semakin yakin adanya dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) ke aset-aset milik para tersangka.
"Iya (diduga ada aliran dana) makanya kan dengan adanya perkembangan ini kami jadi semakin yakin dan memang teramini gitu loh yang kami curigakan ini bahwa ada adanya aliran dana," ujarnya.
"Ya, bahkan mulai ada proses penyitaan. Itu kan berarti sudah ada terbukti memang benar adanya," kata dia lagi.
Kendati begitu, Nirina Zubir enggan membeberkan aset-aset apa saja yang bakal disita penyidik dari para tersangka. Ia menyerahkan persoalan itu pada pihak berwajib.
"Kami nggak pengin ngomong sekarang ini terus besok orang-orang yang sesang menduduki aset atau segala macam langsung hati-hati, kan. Pokoknya akan ada penyitaan aset dan juga bisnis," kata Nirina Zubir.
Sebelumnya, Nirina Zubir melaporkan kasus mafia tanah ke Polda Metro Jaya. Sejauh ini sudah ada lima tersangka yang ditetapkan polisi.
Baca Juga: Kasus Mafia Tanah di Cakung, Pegawai hingga Pensiunan BPN jadi Tersangka
Riri Khasmita yang disebut sebagai ART keluarga Nirina Zubir jadi salah satu tersangka utama. Dia diam-diam mengubah kepemilikan beberapa aset milik ibunda Nirina.
Berita Terkait
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
-
Bukan Direncanakan, Ide Mulia Nirina Zubir Donasi Rambut Berawal dari 'Bisikan' Teman
-
Pangkas Rambut Usai 7 Tahun Dirawat, Nirina Zubir Bangga Mahkotanya jadi Wig buat Pejuang Kanker
-
Fedi Nuril Ungkap 3 Sosok yang Ditakuti di 'Adili Idola'
-
Reputasinya Siap Dikuliti di 'Adili Idola', Fedi Nuril: Kalau Saya Masih Dapat Job, Kalian Gagal
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama
-
Tanpa Jump Scare Berisik, Achmad Romie Baraba Hadirkan Horor Atmosferik di Penunggu Rumah: Buto Ijo
-
Review Culinary Class Wars 2: Kurang Seru, Tapi Endingnya Tak Terduga!
-
4 Sumber Kekayaan Kenny Austin yang Dituding Mokondo oleh Satria Mulia
-
Review Broken Strings: Cara Aurelie Moeremans Menyembuhkan Luka Child Grooming
-
Klarifikasi Kak Seto Dituding Tak Bantu Aurelie Moeremans Lepas dari Cengkraman 'Bobby'
-
Totalitas Putri Intan Kasela di Film Kuyank, 5 Hari Berendam di Rawa Lumpur
-
Trailer Balas Budi Resmi Rilis, Michelle Ziudith Jadi Korban Bunglon Penipu Cinta