Suara.com - Keluarga Nurul Arifin ternyata memiliki riwayat sakit jantung. Selain putrinya, Maura Magnalia Madyaratri yang meninggal dunia Selasa (25/1/2022), Nurul sendiri juga sempat mengalami masalah jantung.
"Saya sendiri kan sudah operasi jantung ya," ujar Nurul Arifin, ditemui di rumah duka di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat, Selasa (25/1/2022).
Bahkan sebelum Maura Magnalia Madyaratri meninggal, Nurul Arifin sudah punya pengalaman serupa dengan anggota keluarga yang meninggal dunia karena masalah jantung.
"Saudara saya yang meninggal waktu tidur juga ada dua orang. Jadi memang kasusnya rupanya ada di Maura juga," kata Nurul Arifin.
Walau di sisi lain, Nurul Arifin meyakini bahwa ada pemicu lain yang membuat Maura Magnalia Madyaratri mengalami henti jantung. Salah satunya terkait tekanan psikis imbas pembatasan aktivitas selama pandemi Covid-19.
"Dia memang ada rasa frustasi karena tidak bisa melakukan aktivitas sosial bersama teman-temannya. Mau ngeband enggak bisa, itu enggak bisa, ya jadi banyak yang tertahan," kata istri Mayong Suryolaksono ini.
"Buat dia, segala sesuatunya menimbulkan apa ya, keputusasaan. Ini akumulasi, sampai akhirnya meledak mungkin di kepalanya. Detak jantungnya berhenti," kata Nurul Arifin melanjutkan.
Apalagi sebelum ditemukan dalam tak bernyawa di meja makan, Maura Magnalia Madyaratri masih beraktivitas seperti biasa.
"Padahal sama bapaknya masih sempat ngobrol. Saya tidur jam 10, bapaknya masuk ke kamar, terus dia masih chat-chatan sama teman-temannya," imbuh Nurul Arifin.
Baca Juga: Kini Tinggal Kenangan, 9 Potret Nurul Arifin dan Maura Magnalia
Maura Magnalia Madyaratri meninggal dunia Selasa (25/1/2022) dini hari. Perempuan 28 tahun sempat mendapat pertolongan medis sebelum menghembuskan napas terakhir. Oleh keluarga, Maura Magnalia Madyaratri dimakamkan di San Diego Hills Memorial Park, Karawang, Jawa Barat.
Berita Terkait
-
Di Tengah Kepungan Massa, Nurul Arifin Sentil Rekan di DPR: Kondisinya Tidak Baik-baik Saja!
-
Indonesia Gampang Dicolong Datanya, Legislator Golkar Cecar Kominfo: Masalahnya di Mana? Kita Gemas
-
Diduga Milik Gibran, Akun Fufufafa Lakukan Pelecehan Terhadap Artis dan Tokoh Perempuan Indonesia
-
Starlink Elon Musk Dicap Bunuh Industri Telekomunikasi RI, Nurul Arifin Cecar Budi Arie di DPR: Kominfo Pro Siapa?
-
2 Kursi Jadi Milik Istri Kang Emil Dan Nurul Arifin, Ini 8 Nama Caleg Lolos Senayan Dari Dapil Jabar I
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Film Suka Duka Tawa Tawarkan Buy 1 Get 1 Free di m.tix, Cek Syaratnya
-
Digugat Rp5 Miliar Terkait Jasa Pelolosan Akpol, Adly Fairuz Bantah Pernah Menipu
-
Jennifer Coppen Unggah Foto Baru Jelang Nikah dengan Justin Hubner, Ibu Dali Wassink Bereaksi
-
Sinopsis Surat untuk Masa Mudaku, Film Indonesia Original Netflix Pertama di 2026
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan