Suara.com - Omar Daniel memerankan tokoh Arjun dalam film garapan Hanung Bramantyo, Satria Dewa: Gatotkaca. Namun sayangnya, aktor 26 tahun belum berani bercerita lebih jauh soal perannya tersebut.
"Nah, saya enggak berani cerita banyak, intinya Arjuna," kata Omar Daniel, ditemu dalam acara Launching Teaser Trailer film Satria Dewa: Gatotkaca di Pacific Place, Jakarta Selatan, Selasa (22/2/2022).
Terlibat di film action membuat Omar Daniel dituntut luwes beladiri. Latihannya pun sempat terkendala dengan adanya pandemi Covid-19 dan aturan PPKM.
"Memang harus latihan fighting, latihan seharusnya memang di lokasinya, tapi karena pandemi, PPKM dan lain-lain lokasinya tutup jadi trainernya dateng ke rumah," ujar bintang sinetron Anugerah Cinta ini.
Meski begitu, hal tersebut tak bisa terjadi sering-sering karena Omar Daniel pun waswas. Akhirnya, kebanyakan latihan dilakukan melalui video call atau Omar mengirim video dari pelatihnya yang nantinya akan dikoreksi.
"Akhirnya kirim video, jadi kayak PR. Ya pas bela diri kita tetep ketemu kadang, tapi tiap ketemu rapid, sterilisasi, cuma agak ribet aja. Tapi mereka setelah itu tetep kasih kita PR buat belajar di rumah," terang Omar Daniel.
Beragam bela diri dipelajari Omar Daniel karena ia masih awam koreo fighting. Apalagi beladiri yang ia gunakan menggunakan gaya beladiri gabungan.
"Itu juga sempet aku tanyain apa ini termasuk pencak silat atau apa tapi bukan, itu gabungan katanya," imbuh Omar Daniel.
Setelah ikut berperan dalam film Satria Dewa: Gatotkaca, Omar Daniel akan mendapat filmnya sendiri di Satria Dewa: Arjuna. Sayangnya film tersebut belum bisa dibicarakan lebih lanjut sebelum Satria Dewa: Gatotkaca rilis padaJuni 2022.
Baca Juga: Hanung Bramantyo Ambil Hikmah Pandemi Buat Matangkan Film Satria Dewa: Gatotkaca
Berita Terkait
-
Anomali 2025, 4 Film Hanung Bramantyo Gagal Tembus 1 Juta Penonton
-
Disutradarai oleh Hanung Bramantyo, Ini Pemeran Film Children of Heaven
-
Beda dari Zaskia, Hanung Bramantyo Justru Santai Anak Ditegur Guru karena Rok Sekolah Pendek
-
Perjalanan Kelam Hanung Bramantyo Bikin Film Kritik Sosial: Mobil Dipecah hingga BAP di Mabes Polri
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kasus Perantara Calon Akpol, Adly Fairuz Terancam Jadi Tersangka
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Perlu Wali Nikah, Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Kembali Viral
-
Ibrahim Risyad Dihujat di Sosmed, Salshabilla Adriani Pilih Tutup Kolom Komentar
-
Beli Tiket Film Penerbangan Terakhir di M-Tix, Ada Promo Buy 1 Get 1 Free
-
Nadin Amizah Alami Gangguan Saraf Langka, Kualitas Vokal Turun Drastis
-
Kepalanya Bocor saat Umrah, Arie Untung: Mungkin Sujudnya Kurang
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang
-
Khusus Hari Ini, Promo M-Tix Buy 1 Get 1 Free untuk Film Musuh Dalam Selimut