Suara.com - Kangen Band saat ini sedang banyak diperbincangkan, nama mereka muncul setelah Tri Suaka dan Zinidin Zidan dianggap meledek Andika Mahesa yang tak lain vocalis Kangen Band.
Kangen Band merupakan band asal Bandar Lampung. Awalnya mereka hanya iseng bermain musik di jembatan kecil yang dijadikan tempat nongkrong setelah mereka sekolah dan bekerja serabutan.
Awalnya lagu-lagu mereka beredar melalui bajakan. Namun mereka pun akhirnya muncul dengan album baru. Sayang penampilan mereka tidak ditanggapi positif. Berbagai hinaan cercaan mereka dapat apa lagi karena penampilan Andika Mahesa yang tidak good loking.
Penasaran seperti apa transformasi Kangen Band dari masa ke masa? Berikut rangkumannya yang telah dihimpun dari berbagai sumber:
1. Kangen Band lahir dari sekelompok anak muda di Lampung yang suka bermain musik bersama di atas jembatan sungai kota. Andika cs mulai berkreativitas dengan merekam CD demo yang kemudian diputar melalui segmen musik indie radio lokal.
2. Lagu Kangen Band lebih dulu tenar dan dikenal masyarakat Lampung, bahkan dari CD bajakan. Karier nasional Kangen Band dimulai saat seorang pencari bakat dari Jakarta tertarik dengan lagu-lagu mereka yang diputar di beberapa tempat publik di Lampung.
3. Album perdana Kangen Band berjudul "Tentang Aku, Kau, & Dia" lantas dirilis Warner Music Indonesia pada 2007. Kangen Band langsung menyabet Golden Award karena albumnya berhasil terjual lebih dari 150 ribu kopi.
4. Album perdana Kangen Band laris manis dengan sejumlah lagu hits seperti "Tentang Bintang", "Penantian yang Tertunda", "Tentang Aku, Kau & Dia", dan "Selingkuh". Generasi 90-an pun tak memungkiri masih menghafal lagu-lagu Andika cs ini hingga sekarang.
5. Kangen Band sempat mengalami pergantian vokalis setelah Andika hengkang. Dodhy sang gitaris pun sempat keluar dari band. Kembalinya dua pentolan membuat Kangen Band kembali 'hidup' dengan formasi awal sejak 2020 lalu.
Baca Juga: Ganteng Banget, Paras Anak Kelima Andika Kangen Band Sukses Curi Atensi
6. Musik Kangen Band masih tetap sama. Namun penampilan para personel yang tak lagi memanjangkan rambut mereka juga menjadi daya tarik tersendiri. Para personel Kangen Band kini juga tampak lebih mature.
7. Salah satu daya tarik Kangen Band sejak awal muncul di belantika musik Tanah Air adalah keberadaan Erin sebagai backing vocal. Dulu dan kini, Erin yang merupakan satu-satunya perempuan di Kangen Band tidak mengubah penampilannya dengan hijab.
Nah, itu dia sederet transformasi Kangen Band dari masa ke masa serta jatuh bangun karier mereka selama belasan tahun berkarya. Bagaimana pendapatmu?
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Viral! Napi Ini Tolak Kebebasan dan Memilih Tetap di Penjara
-
Dijebak Kru yang Ternyata Intel BNN, Detik-Detik Andika Kangen Band Ditangkap
-
BRI Tawarkan Bunga KPR 1,13% di Consumer Expo Bandar Lampung untuk Wujudkan Rumah Impian
-
Bantu Ibu Cari Barang Bekas, Anak 16 Tahun di Lampung Putus Sekolah, Ini Kata Kemen PPPA!
-
Andika Pakai Kaus 'We Should All Be Feminists', Jejak Digital Penculikan dan KDRT Dikuliti
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat