Suara.com - Gerakan #MeToo menjadi salah satu dukungan bagi aktris Amber Heard yang sedang menjalani persidangan bersama sang mantan suami, Johnny Depp. Bukan tanpa alasan, gerakan #MeToo ini memang berfokus melawan kasus kekerasan seksual di industri hiburan.
Hal ini membuat para anggota gerakan ini juga balik mendukung kasus Heard yang diduga sebagai korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) selama pernikahannya bersama Depp.
Kasus KDRT yang diklaim Heard diungkapkannya pada tahun 2018 melalui sebuah wawancara. Tuduhan KDRT itu membuat Johnny Depp balas melayangkan kasus pencemaran nama baik ke mantan istrinya di tahun ini.
Persidangan yang ditayangkan secara live ini langsung membuat warga dunia memilih sisi mereka. Warganet turut melihat peliknya kesaksian Heard di persidangan, hingga banyak warganet yang ikut menyerang dan menganggap Heard adalah seseorang manipulatif.
Terlebih, dalam persidangan terungkap jika Johnny Depp menjadi korban kekerasan yang dilakukan Heard. Ia sempat dilempar botol vodka oleh mantan istrinya, sehingga menyebabkan ujung jarinya putus.
Persidangan yang sudah berjalan selama lebih dari 1 bulan ini membuat banyak orang yang mulai berspekulasi atas kasus Heard dan Depp. Dukungan demi dukungan pun disampaikan oleh warganet di media sosial terhadap Depp, yang dianggap tidak bersalah dalam kasus ini.
Di tengah kisruhnya dukungan terhadap Depp, tiba-tiba muncul tagar #IStandWithAmberHeard yang diduga berasal dari para anggota gerakan #MeToo dari seluruh dunia. Mereka mendukung aksi Heard dalam menegakkan keadilan sebagai seorang perempuan.
Perang tagar pun tak terelakkan di media sosial. Tidak sedikit warganet yang mendukung Heard dan menyuarakan tagar #MeToo sebagai gerakan melawan kekerasan yang diduga dilakukan oleh Depp.
Tagar itu pun dibalas oleh penggemar Johnny Depp yang menilai sang aktor juga korban. Banyak warganet mengungkap bahwa laki-laki juga bisa menjadi korban kekerasan seksual.
Hal ini didukung dengan fakta pernyataan Heard di persidangan, yang mengungkap bahwa dirinya juga sempat memukul Depp saat sedang berdebat.
Para warganet pun berbondong-bondong meramaikan tagar #MenToo sebagai dukungan terhadap Depp yang seolah "dipaksa" bersalah dengan pengakuan Heard. Tagar #MenToo pun menjadi salah satu trending topic di Twitter.
Kasus keduanya sendiri mulai terungkap saat Depp menggugat Heard atas pencemaran nama baik. Gugatan ini diajukan setelah Heard menggambarkan Depp dalam sebuah artikel dengan sebutan "figur publik yang mewakili kekerasan dalam rumah tangga".
Depp mengaku bahwa dirinya tidak bersalah atas perceraiannya dengan Heard. Ia juga membantah tuduhan KDRT yang dituduhkan kepadanya.
Namun, Heard tetap pada pendiriannya dan melaporkan balik bintang Pirates of The Carribean tersebut ke persidangan. Diketahui, Depp sempat kalah dalam kasus tersebut.
Kelalahan itu setelah hakim menemukan 12 dari 14 dugaan insiden kekerasan yang dilakukannya terhadap Heard, dan dinyatakan sebagai sebuah fakta. Kini, Depp kembali melayangkan gugatan ke Heard demi mengungkap kebenaran.
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Gegara Johnny Depp, Amber Heard Bakal Didepak dari Aquaman Karena Tak Ada Chemistry dengan Jason Momoa?
-
Khawatir Soal Chemistry, DC Films Ingin Ganti Amber Heard di Aquaman 2
-
DC Films Pertimbangkan Mengganti Amber Heard di Aquaman 2, Sebut Tak Ada Chemistry dengan Jason Momoa
-
ICJR Minta Agar Pemaksaan Aborsi Masuk Kategori Kekerasan Seksual Dalam RKUHP
-
Tetap Berperan Sebagai Mera di Aquaman 2, Namun Amber Heard Mengaku Tak Bisa Dapat Lebih Banyak Uang, Segini Bayarannya
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Willie Salim Klarifikasi Tudingan Giveaway Settingan: Aku Tidak Pernah Berniat
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Menikah Besok, Intip Jadwal Live Streamingnya
-
Betrand Peto Diisukan Diusir Sarwendah, Jordi Onsu Semprot Penyebar Hoaks: Bohong!
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?