Suara.com - Wacana untuk melegalkan ganja medis kembali mencuat dan Atiqah Hasiholan menjadi salah seorang publik figur yang memberi dukungan. Yang penting bagi istri Rio Dewanto ini, semua harus punya aturan jelas.
"Ada solusi ya, ditemukan jalan," ujar Atiqah Hasiholan, ditemui di CGV Grand Indonesia, Jakarta, Selasa (28/6/2022).
Di mata Atiqah Hasiholan, penggunaan ganja untuk medis tidak ada yang salah. "Ya kalau saya sendiri sih, segala sesuatu kan tinggal dibikin aturannya. Selama itu digunakan untuk medis, ya enggak apa-apa," kata bintang film Suka Duka Berdua ini.
Terpenting bagi Atiqah Hasiholan, pemerintah tinggal membuat aturan yang tepat dalam penggunaan ganja sebagai sarana medis.
"Kan obat-obat sekarang juga kalau disalahgunakan, orang bisa mabuk juga. Yang penting ada aturan main," tutur Atiqah Hasiholan.
Sebagaimana diberitakan, wacana legalisasi ganja untuk kebutuhan medis jadi sorotan usai seorang ibu bernama Santi memperjuangkan hal itu dalam kegiatan Car Free Day di Jakarta, baru-baru ini.
Santi saat itu membentangkan kanvas bertuliskan "Tolong Anakku Butuh Ganja Medis". Ia turut mengajak putrinya yang mengidap cerebral parsy dan butuh ganja sebagai media pengobatan.
Wacana legalisasi ganja untuk kebutuhan medis makin disorot usai penyanyi Andien ikut berkomentar atas aksi Santi memperjuangkan kebutuhan berobat putrinya.
"Kalau mereka enggak tinggal di Indonesia, anak-anak seperti ini pasti bisa tertolong," kata Andien di Instagram.
Baca Juga: Wapres Ma'ruf Minta MUI Buat Fatwa Ganja Medis, Warganet: Alhamdulillah, Tapi Mohon Diperketat
Berita Terkait
-
Ganti Dana Otsus, Walkot Sabang Usul Legalkan Ganja di Aceh: Kalau di Sini Dijual Pasti Laku Keras
-
Teror Kampung Jabang Mayit: Dukun Sesat, Ritual Maut dan Rahasia Kelam Terungkap
-
Kepala BNN Ngaku Dukung Riset Ganja Medis: Kalau Bisa Dibuktikan, Mengapa Tidak?
-
Ganja Akhirnya Diteliti di Indonesia! Kepala BNN: Bila Oke Dibeli Pakai Resep Dokter
-
Atiqah Hasiholan Bocorkan Film Kampung Jabang Mayit, Ciptakan Kengerian Dalam Terang
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Hidup Berubah Drastis Berkat TikTok, Jennifer Coppen Akui Popularitas Baru Bawa Konsekuensi
-
Rujuk, Fahmi Bo Bakal Menikahi Mantan Istrinya Besok
-
Kupas Tuntas Konser The 1/9 Tour by eaJ di Jakarta: Musik, Empati, dan Energi
-
Ritual Belphegor di Depan Pohon Pisang: Rangkul Mitos Lokal Tanah Jawa
-
Fuji Bercanda Mau Nikah, Kepingin Keliling Dunia Bareng Pasangan
-
Dapat Penghargaan TikTok Awards, Jennifer Coppen: Halo Haters, Aku Akan Terus Bersinar!
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy