Suara.com - Pasha Ungu membuat geger warganet dengan amukannya. Ia emosi, jalanan di kawasan Gandul, Depok, Jawa Barat dipenuhi lumpur tanah merah.
Dalam video yang beredar, Pasha Ungu terlihat mengenakan peci, kaos putih dan celana pendek. Intonasi bicaranya pun meninggi saat protes kepada salah satu petugas.
"Ya tapi mana orangnya? Ini kasihan, harus ada yang kasih tau ini," kata Pasha Ungu di postingan Depok 24 Jam, Rabu (31/8/2022).
Seorang petugas yang berhadapan dengan Pasha Ungu pun berusaha memberikan penjelasan, "Ya kita cuma kasih solusi aja nih.."
Belum selesai petugas itu bicara, Pasha Ungu memotongnya. Ia mengatakan solusinya bukan seperti ini, sebab justru mengakibatkan padatnya lalu lintas.
"Kan nggak gini juga pak. di sana macet, di sini macet!" tegas pelantun Demi Waktu itu.
Berdasarkan keterangan dari akun Depok 24 Jam, adanya lumpur tanah merah tersebut karena proyek galian PLN. Pasha Ungu yang tinggal di daerah tersebut pun merasa terganggu dan mewakili masyarakat setempat protes.
Selain menyerukan protes, Pasha Ungu dilaporkan juga membantu mengatur jalannya lalu lintas yang macet.
Pasha Ungu bukan satu-satunya warga Depok yang terganggu atas proyek galian PLN tersebut. Beberapa warganet lain juga ikut protes di kolom komentar.
Baca Juga: Pasha Ungu Ngamuk hingga Jadi Tukang Parkir Gegara Galian PLN
"Sepanjang jalan Krukut sampai Gandul, sekarang full proyek bestie. Dulu asri banget, banyak pohon, sekarang gersang berdebu. Belum lagi kejadian konyol macam truk proyek nyangkut, terus ini jalanan penuh lumpur tanah," papar @boyaashi.
"Tuntut ganti rugi, jangan mau damai. Biar nggak tuman yang lain. Selama ini warga diam, padahal banyak yang dirugikan," terang @nahelkudo.
Berita Terkait
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pasha Ungu Minta Kejelasan Peran TNI-Polri dalam Penyelenggaraan Haji
-
Akhirnya Diperbaiki, 'Jebakan Batman' Jalan Juanda Depok yang Bikin Celaka Pengendara
-
Bikin Pemotor Jatuh, Menyoal Kualitas Perbaikan Jalan Juanda Depok yang Cepat Rusak Total
-
Bukan untuk Kantong Pribadi, Buruh Senior Depok Kawal Upah Layak bagi Generasi Mendatang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Ngaku Prioritaskan Anak, tapi Diduga Buang Ressa, Denada Panen Hujatan
-
Setia Temani Onad Rehabilitasi, Beby Prisillia Pegang Janji di Hadapan Tuhan: Dia Butuh Gue
-
Boiyen Dipastikan Tak Terlibat Kasus Penggelapan Sang Suami
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pekerjaan Rully Anggi Akbar yang Dituntut Cerai Boiyen
-
Profil Afan DA 5, Pedangdut yang Disebut Dewi Perssik Minta Bayaran Serupa Lesti Kejora
-
Jennifer Coppen Santai Ungkit Kecelakaan Dali Wassink, Ucapannya Dianggap Kelewatan
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah