Suara.com - Perseteruan Richard Lee dan Kartika Putri kembali memanas di media sosial. Terbaru, dokter kecantikan itu mengkritik pembelaan sang artis terkait produk kosmetik yang mengandung hidrokuinon.
Lewat unggahan di Instagram, dokter Richard Lee menayangkan video Kartika Putri berbicara tentang kandungan hidrokuinon dalam produk kosmetik yang dijual.
"Terkait kasus saya, akhirnya penyidik juga membawa produk tersebut ke BPOM, dan nyatanya hasilnya itu satu persen aja," kata Kartika Putri dikutip dari video unggahan Richard Lee, Sabtu (3/9/2022).
Dokter Richard Lee mempertanyakan pernyataan Kartika Putri yang seolah-olah membenarkan penggunaan hidrokuinon dalam kosmetik.
"Mau 5,7 persen ataupun 1 persen hidrokuinon, tidak boleh diperjualbelikan secara bebas," tulis dokter kelahiran 11 Oktober 1985 tersebut.
Dokter Richard Lee lantas membandingkan nasibnya dengan penjual kosmetik yang mengandung hidrokuinon. "Skincarenya baik-baik saja? Kenapa nggak ditangkap? Masih lancar jualan sampai sekarang? Sedangkan saya," lanjutnya.
Dokter Richard Lee menyinggung tentang perbedaan kadar hidrokuinon antara hasil pemeriksaan BPOM dan lab.
"Kenapa ada perbedaan angka? 1. Tanggal pemeriksaan beda. 2. Jangan tanya saya, tanya labnya aja, saya cuma baca hasil lab doang, yang jelas labnya tersertifikasi," beber dokter Richard Lee.
Bersama video yang diunggah, dokter lulusan Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya itu menyertakan peraturan dari BPOM soal hidrokuinon.
Baca Juga: Setelah Polisikan Richard Lee, Giliran Persatuan Debus di Banten Somasi Pesulap Merah
Mengacu pada pada Peraturan Kepala Badan POM No. 18 Tahun 2015 Tentang Persyaratan Teknis Bahan Kosmetika, penggunaan hidrokuinon dilarang dalam kosmetik.
Hal ini dikarenakan efek samping penggunaan hidrokuinon pada kulit yang bisa menyebabkan iritasi, kulit menjadi merah atau eritema dan rasa terbakar.
Sebelumnya Kartika Putri menanggapi konferensi pers dokter Richard Lee terkait perseteruan mereka yang melibatkan hukum. Istri Habib Usman itu juga siap memenjarakan sang dokter dengan bukti yang telah dikumpulkannya.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Takut dengan Kaki Tangan Habib Bahar, Helwa Bachmid Minta Perlindungan dr Richard Lee
-
Richard Lee Tanggapi Kasus Gus Elham, Ajak Orang Tua Selamatkan Anak-Anak
-
Kini Cerai, Andre Rosiade Sebut Pernikahan Azizah Salsha atas Kemauan Sendiri: Saya Hanya Fasilitasi
-
Soroti Kasus Gus Elham, Richard Lee Minta Orangtua Waspadai Predator Berkedok Agama
-
Ustaz Derry Sulaiman Sering Mengislamkan Orang di Mal
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV
-
Who Am I?: Salah Satu Film Paling Berbahaya Jackie Chan, Malam Ini di Trans TV
-
9 Film Adaptasi Game Legendaris, Pemanasan Sebelum The Legend of Zelda Tayang
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur