Suara.com - Sebagai pasangan yang telah berumah tangga selama belasan tahun, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie memiliki cara sendiri untuk mempertahankan cinta. Hal tersebut disampaikan melalui unggahan terbarunya di Instagram.
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie menikah pada 1 April 2010. Selama dua belas tahun menikah, mereka telah dikaruniai tiga buah hati.
Meski telah melewati satu dekade pernikahan, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie tetap terlihat mesra seperti pasangan yang masih pacaran. Ternyata ada rahasianya, yakni selalu menyempatkan liburan berdua tanpa anak-anak mereka.
"Mama Papa trip to Amsterdam! @ardibakrie dan aku setiap tahunnya selalu mencoba untuk selalu punya satu trip yang hanya kita berdua saja, tanpa anak-anak," kata Nia Ramadhani dikutip dari unggahannya, Sabtu (22/10/2022).
Bagi Nia Ramadhani, trip berdua lumayan penting supaya perasaan cinta terus berkobar dalam hati mereka.
"Mungkin enggak semua pasangan setuju sih, tapi kalau untuk kami, trip berdua ini lumayan penting. Enggak masalah tentang destinasinya, pilih yang cocok buat kalian, tapi yang penting trip itu hanya kalian berdua tanpa anak-anak," ujar artis 32 tahun ini.
"Jadi kita bisa selalu merasakan saat-saat seperti dulu masih belum punya anak. Ini salah satu cara aku untuk menjaga selalu adanya 'sparks' between us," imbuh Nia Ramadhani.
Sebagai orangtua, Nia Ramadhani merasa sudah terbiasa mengutamakan anak-anak dibandingkan diri mereka sendiri. Perjalanan liburan berdua dengan pasangan dinilai bisa menjaga perasaan yang mereka rasakan saat masih pacaran.
"Pernikahan itu enggak mudah, jadi kita harus punya banyak cara untuk bisa selalu mempertahankan rasa yang sama seperti awal pacaran dulu," tutur Nia Ramadhani.
Baca Juga: 5 Geng Artis Paling Hits di Indonesia, Ada yang Anggotanya Cuma 3 Orang
Terakhir, Nia Ramadhani bersyukur pada Tuhan karena diberi orang-orang terdekat yang bersedia menjaga ketiga buah hatinya saat ditinggal liburan berdua dengan suami.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Spill Skincare Nia Ramadhani, Ternyata Pakai Brand Lokal Tak Sampai Rp 200 Ribu
-
Daily Routine Nia Ramadhani di Singapura: Lebih Mandiri dan Belajar Masak
-
Nia Ramadhani Jadi Anak Rumahan di Singapura: Belajar Masak demi Anak
-
Zaskian Sungkar Syok, Pola Didik Nia Ramadhani Saat Anak Diacuhkan Teman Bikin Heran
-
Dikabarkan Pindah ke Singapura, Mengintip Kekayaan Nia Ramadhani yang Melimpah
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Melly Goeslaw Unggah Foto Bareng BBB, Potret Terbaru Laudya Cynthia Bella Bikin Penasaran
-
Mertua Jennifer Coppen Ungkap Alasan Jarang Posting Bareng Kamari, Takut Disangka Manfaatkan Cucu
-
Kontras Banget! Raisa Pecinta Anabul, Sabrina Alatas Malah Anti Kucing
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang