Suara.com - Aktor Lee Seung Gi melalui kuasa hukumnya memberikan pernyataan resmi mengenai isu royalti tak dibayar Hook Entertainment selama 18 tahun berkarier sebagai penyanyi.
Pengacara Lee Seung Gi awalnya membenarkan kliennya menuntut transparansi penghasilannya sebagai penyanyi.
"Kami meminta agar rincian keuntungan dari distribusi semua album yang diikuti Lee Seung Gi diungkapkan dan jumlah yang belum dibayarkan untuk musiknya diselesaikan dan dibayarkan," ujar Lee Seung Gi dilansir Soompi pada Kamis (24/11/2022).
Menurut sang pengacara, Lee Seung Gi awalnya pasrah dengan pernyataan CEO Hook Entertainment, Kwon Jin Young yang menyebut album dan lagu-lagunya tidak bikin untung perusahaan.
"Tapi dia baru-baru ini menyadari kebenaran bahwa keuntungan musik ada karena pesan yang dikirim secara tidak sengaja oleh seorang pegawai (kepada Lee Seung Gi)," tuturnya.
Dari sanalah, Lee Seung Gi langsung menuntut transparansi bayaran selama ini. Tapi, sang aktor malah mendapat komentar tak mengenakan dari Kwon Jin Young.
"Dalam proses ini, Lee Seung Gi mendengar komentar yang menghina dan mengancam yang bahkan sulit untuk dikatakan dari CEO dan lainnya," terang sang pengacara.
"Dia pun memutuskan bahwa di luar masalah penyelesaian pembayaran untuk musiknya, hubungan kepercayaan tidak dapat dilanjutkan dengan CEO Kwon Jin Young serta Hook Entertainment, yang telah dia andalkan seperti keluarga saat bersama untuk waktu yang lama," imbuhnya.
Lee Seung Gi juga akan menempuh jalur hukum terkait ini. Tak lupa, sang pengacara berupaya agar kasus ini tidak mempengaruhi jadwal bintang drama Mouse itu di masa depan.
"Lee Seung Gi akan melakukan yang terbaik agar hal ini tidak memengaruhi proyek yang sedang dikerjakannya di masa mendatang," tandasnya.
Berita Terkait
-
Perwakilan Hukum Lee Seung Gi Rilis Pernyataan terkait Kasus dengan Agensi
-
Dialami Lee Seung Gi, Begini Ciri-Ciri Bos Gaslighting
-
Heboh Lee Seung Gi Tak Dibayar Keuntungan Bernyanyi Selama 18 Tahun oleh Agensi
-
Kesaksian Baru Soal Perilaku Kasar CEO Hook Entertainment yang Ancam Bunuh Lee Seung Gi
-
Tak Dibayar Selama 18 Tahun, Kini Lee Seung Gi Diancam Akan Dibunuh oleh CEO Hook Entertainment
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham