Suara.com - Kabar kurang menyenangkan datang dari pesinetron Ammar Zoni. Suami Irish Bella itu ditangkap setelah kedapatan memiliki narkoba jenis sabu.
Dia ditangkap di kawasan Sentul, Jawa Barat, Rabu (8/3/2022). Ammar Zoni kedapatan memiliki 1 gram sabu yang disembunyikan di dalam bungkus rokok.
Sebelumnya lelaki 29 tahun itu sudah pernah ditangkap di tahun 2017 lalu. Saat itu dia mengaku jera dan berjanji tidak akan menyentuh barang haram tersebut.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut profil Ammar Zoni yang ditangkap untuk kedua kalinya karena narkoba.
1. Profil Ammar Zoni
Memiliki nama lengkap Muhammad Ammar Akbar, Ammar Zoni lahir pada 8 Juni 1993 di Depok, Jawa Barat. Ia adalah sulung dari pasangan Suhendri Zoni Alruvi dan Sri Mulyantini. Kedua orang tua Ammar Zoni merupakan perantau dari Minangkabau. Kakak dari Aditya Zoni dan Panji Zoni ini pernah menetap di Muara Labuh ketika usianya 16 tahun. Di sana ia tinggal bersama kakek-neneknya.
2. Kehidupan Pribadi
Ammar Zoni diketahui menjalin hubungan serius dengan Irish Bella dan memutuskan untuk bertunangan. Ammar resmi menikahi Irish Bella pada 28 April 2019. Rumah tangga mereka sempat diuji saat anak kembar mereka meninggal dunia.
Mereka baru dikaruniai anak pertama pada 18 September 2020 yang diberi nama Air Rumi Akbar 1453.
Baca Juga: Ammar Zoni Ditangkap Lagi, Viral Video Irish Bella Nangis-Nangis: Enggak Bersyukur
Kebahagiaan mereka makin lengkap dengan lahirnya anak kedua pada 23 Agustus 2022.
3. Perjalanan Karier
Kiprah Ammar Zoni di panggung hiburan ternyata tidak diraih secara instan. Sebab ia mempersiapkan diri menjadi aktor selama sekitar 2,5 tahun di Sakti Actor Studio yang dimiliki Eka Sitorus. Debutnya di dunia hiburan berawal sebagai model dengan ikut kontes modelling majalah Aneka Yess! di tahun 2011. Sukses melaju hingga ke babak final, Ammar berhasil meraih gelar Top Guest.
Setelah lama menanti, Ammar Zoni mendapat peran pertamanya sebagai aktor lewat sinetron Khanza 2 (2014). Masih di tahun yang sama, Ammar Zoni dipercaya jadi pemain utama dalam film Gading Retak. Tak main-main, Ammar beradu akting dengan dua aktris senior yaitu Christine Hakim dan Jajang C. Noer.
4. Puncak Karier
Ammar Zoni semakin terkenal setelah bermain dalam sinetron 7 Manusia Harimau dan mengantarnya meraih segudang penghargaan. Namanya kian melejit lewat sinetron Anak Jalanan hingga Anak Langit. Ammar Zoni pun menjadi salah satu pemain sinetron yang paling banyak dilirik. Sayangnya di tengah puncak karier Ammar Zoni tersandung kasus narkoba hingga membuat namanya sempat redup tapi tak lama ia berhasil mengembalikan popularitasnya. Pada tahun 2019 hingga 2021, Ammar vakum dari dunia sinetron dan tiga tahun berselang dirinya kembali bermain sinetron.
Berita Terkait
-
Terkendala Cuaca Buruk, Raffi Ahmad dan Irfan Hakim Gagal Bertemu Ammar Zoni di Nusakambangan
-
Raffi Ahmad Akhirnya Tiba di Nusakambangan Bareng Irfan Hakim, Penuhi Janji Jenguk Ammar Zoni?
-
Curhat Ammar Zoni dari Nusakambangan, Tak Punya Pulpen dan Kertas buat Tulis Eksepsi
-
Penampakan Ammar Zoni Usai 3 Minggu Ditahan di Nusakambangan, Kepala Plontos dan Wajah Lebih Segar
-
Beredar Foto Ammar Zoni Meringkuk di Sel Sempit Nusakambangan, Rekayasa atau Asli?
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Deretan Pemain Top di Drama Korea The Manipulated, Ada Ji Chang Wook
-
Netflix dan Sony Kembali Berkolaborasi untuk Sekuel KPop Demon Hunters, Catat Jadwal Rilisnya!
-
Sinopsis Mengejar Restu: Perjuangan Dhini Aminarti Selamatkan Rumah Tangga
-
Katrina Kaif Lahirkan Anak Pertama di Usia 42 Tahun, Ini Ungkapan Bahagia Vicky Kaushal
-
Beredar Potret Jule Tak Berhijab Bareng Selingkuhan Usai Dicerai Na Daehoon, Caption-nya New Janda
-
Bukan Nasi Goreng, Maher Zain 'Bucin' Sama Ubi Cilembu Sampai Dibawakan saat Live TV
-
Sinopsis Film Biopik Michael Jackson, Jaafar Jackson Perankan King of Pop
-
Hadirkan Adipati Dolken dan Mawar de Jongh, Ini Sinopsis Film What's Up With Secretary Kim?
-
5 Film dan Series Bollywood Terbaru yang Tayang di Netflix November 2025
-
4 Potret Penampakan Pasca Ledakan di SMA 72, Kotak Amal Pecah hingga Siswa Dibopong