Suara.com - Jonathan Latumahina membagikan kondisi terkini putranya, Cristalino David Ozora setelah keluar dari RS Mayapada, Jakarta dan melanjutkan perawatan di rumah.
Sebagaimana terlihat dalam unggahan Instagram Story Jonathan Latumahina, Selasa (18/4/2023), David Ozora yang memakai kaus hitam dan celana pendek duduk di kursi roda khusus.
Dengan bantuan keluarga, David Ozora dilatih bermain drum lagi. Remaja 17 tahun tampak memegang stik sambil memusatkan pandangan ke arah drum digital yang dulu biasa ia mainkan.
"Pelan-pelan pasti bisa kayak dulu lagi," tulis Jonathan Latumahina dalam keterangan foto.
Sebagaimana diketahui, David Ozora diizinkan pulang oleh tim dokter RS Mayapada pada 16 April 2023. Ia sudah melewati masa kritis sehingga perawatan bisa dilanjutkan di rumah.
"Masa kritisnya sudah terlalui, jadi tim dokter merujuk untuk lanjut perawatan di rumah atau home care," papar perwakilan keluarga David Ozora, Alto Luger.
Sistem pengobatan yang didapat David Ozora sebenarnya tidak berubah. Hanya ruang perawatannya saja yang dipindah ke rumah.
"Jadi perlakuannya sama seperti ICU, yaitu tim perawat 24 jam, kunjungan dokter, okupasi terapi, fisioterapi, terapi wicara, pemasangan bed standar perawatan RS, oksigen concentrate dan monitor EKG," jelas Alto Luger.
David Ozora sudah hampir dua bulan dirawat akibat diffuse axonal injury. Luka didapat imbas aksi penganiayaan brutal Mario Dandy Satriyo beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Balasan 'Maut' Ayah David Ozora kepada KPAI, Jonathan Latumahina: Komisi Perlindungan Agnes
Mario Dandy sendiri kini sudah ditetapkan sebagai tersangka. Ia masih menunggu giliran sidang bersama Shane Lukas Lumbantoruan yang ikut merencanakan penganiayaan.
Pengadilan baru menjatuhkan vonis kepada pelaku perencanaan penganiayaan David Ozora lainnya, AG dengan hukuman 3,5 tahun penjara. AG disidangkan lebih dulu karena berstatus anak di bawah umur.
Berita Terkait
-
Balasan 'Maut' Ayah David Ozora kepada KPAI, Jonathan Latumahina: Komisi Perlindungan Agnes
-
CEK FAKTA: Istri dan Anak Rafael Alun Dijemput Paksa KPK, Ayah Mario Dandy Terbukti Terlibat Korupsi
-
CEK FAKTA: Agnes Gracia Mulai Stres di Dalam Penjara
-
Berjemur hingga Main Drum, Ini Kegiatan David setelah Pulang dari Rumah Sakit
-
GEGER! David Ozora Pulang dari RS? Netizen: Ya Allah
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Kolaborasi Nasida Ria dan Mother Bank di Synchronize Fest Bawa Pesan Solidaritas
-
Totalitas Tanpa Batas, Aksi Olla Ramlan Joget Dangdut Bareng Geng Cendol Jadi Sorotan
-
Unggahan Syifa Hadju Ini Jadi Kode Keras Sebelum Dilamar El Rumi: Bersulang Untuk Selamanya!
-
Potret Rumah Mewah dan Masjid Megah Ratu Dangdut Itje Trisnawati yang Terbengkalai
-
Dokter Detektif Tanggapi Keluhan Nikita Mirzani Soal BPOM Tak Datang ke Sidangnya
-
Richard Lee ke Hasan Nasbi: Enak Nggak Pak Jadi Komisaris BUMN?
-
Doktif Harap Jaksa Tuntut Nikita Mirzani Sewajarnya, Singgung Isu Pengkondisian dari Kubu Lawan
-
Ameena Kecanduan Permen Sampai Sering Tantrum, Atta Halilintar Turun Tangan Tegur Mertua!
-
Taqy Malik Sebut Pengadilan Minta Masjid Dikosongkan Buntut Sengketa: Saya Sampai Jual Alphard!
-
Sengaja Tak Ikut Salat Demi Tanda Tangan, Yai Mim Malah Disodori Surat Pengusiran oleh Ketua RT