Suara.com - Perceraian tak membuat Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati berselisih. Keduanya sepakat untuk membesarkan anak semata wayang mereka, bersama-sama.
"Ya memang komunikasinya tentang anak mulu sih. Saling support saja," ujar Masayu Anastasia di kawasan Tendean, Jakarta, Senin (1/5/2023).
Masayu Anastasia dan Lembu club 80's juga ingin menjadi contoh bagi pasangan lain yang bercerai. Perpisahan tidak harus dibarengi dengan putusnya tali silaturahmi.
"Kami mau kasih contoh saja buat orang di sekitar, kalau berpisah ya harus tetap bisa kayak keluarga. Kan semua buat anak," terang Masayu Anastasia.
Membaiknya hubungan Masayu Anastasia dengan Lembu Wiworo Jati pun ikut berperan dalam proses pemulihan traumanya pasca perceraian. Sang artis mulai berani membuka hati lagi setelah enam tahun menjanda.
"Kan sudah cukup lama juga ya sendiri. Kalau ikutin rasa takut terus, nggak akan maju," jelas Masayu Anastasia.
Lantas, akankah Masayu Anastasia membuka jalan untuk kembali ke pelukan Lembu Wiworo Jati seperti dulu?
"Kalau itu wallahu alam ya. Namanya jodoh dan takdir diatur sama yang di atas," kata Masayu Anastasia.
Yang pasti untuk saat ini, Masayu Anastasia masih lebih nyaman menganggap Lembu Wiworo Jati layaknya saudara sendiri.
Baca Juga: Mulai Butuh Sandaran, Masayu Anastasia Buka Pintu Hati Lagi Usai 6 Tahun Menjanda
"Untuk sekarang, perasaannya lebih kayak saudara ya, keluarga lah," aku Masayu Anastasia.
Masayu Anastasia dan Lembu Wiworo Jati bercerai pada 17 Maret 2016. Kurangnya perhatian vokalis Club 80's terhadap perempuan 39 tahun jadi penyebab perpisahan pada saat itu.
Berita Terkait
-
Mulai Butuh Sandaran, Masayu Anastasia Buka Pintu Hati Lagi Usai 6 Tahun Menjanda
-
Stres dengan Pernikahan, Masayu Anastasia Bolak-balik Rumah Sakit selama 2 Tahun
-
Masayu Anastasia Positif Covid-19, 2 Hari Tak Bisa Tidur hingga Alami Mual
-
7 Potret Akrab Masayu Anastasia dan Lembu Setelah Cerai, Tetap Kompak Demi Anak
-
4 Tahun Janda dan Sudah Punya Pacar, Masayu Anastasia Belum Siap Nikah Lagi
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
Terkini
-
Sakit Tak Kunjung Sembuh, Fahmi Bo Akhirnya Temukan Sumber Masalah Kesehatannya
-
Fedi Nuril 'Serang' Pihak yang Anggap Soeharto Pahlawan, Warganet Ungkit Undang-Undang
-
Gus Elham Yahya Minta Maaf Usai Videonya Cium Anak Kecil Viral, Akui Khilaf
-
Once Mekel Soroti Sengketa Royalti Lagu, Hak Pencipta dan Publik Harus Seimbang
-
Sal Priadi Singgung Etika Pencantuman Nama Artis di Line Up Acara Musik
-
Nafsu Makan Kembali Menggila, Fahmi Bo Kini Punya Satu 'PR Besar' Usai Operasi
-
Klarifikasi Sarwendah Soal Bayi Tabung Bikin Heboh, Ternyata Ini Keunggulan IVF
-
Miris! Vina Panduwinata Ungkap Pencipta Lirik 'Burung Camar' Tak Pernah Dapat Royalti
-
Gabungkan 5 Seni Bela Diri, Jefri Nichol Kewalahan Lawan Elang El Gibran di Pertaruhan The Series 3
-
Kaki Bengkak Tertabrak Troli Saat Syuting Pertaruhan 3, Maudy Effrosina Malah Ketagihan Genre Aksi