Suara.com - Inge Anugrah mengakui ada kesalahannya juga di balik keputusan Ari Wibowo tidak memberi uang bulanan untuk istri. Ia teledor tidak membaca isi perjanjian pra nikah yang memuat soal kesepakatan tentang manajemen keuangan mereka.
"Aku sign, tapi nggak baca isinya," ungkap Inge Anugrah di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (8/5/2023).
Inge Anugrah tak terpikir bahwa rumah tangganya dengan Ari Wibowo bakal berakhir setelah 17 tahun bersama. Sehingga dirinya asal setuju saja saat sang artis mengajak membuat perjanjian pra nikah.
"Ya namanya nikah kan pasti untuk selamanya ya, jadi aku asal sign saja," tutur Inge Anugrah.
Inge Anugrah saat itu juga ingin membuktikan ke Ari Wibowo bahwa ia mencintainya bukan karena harta. Melainkan karena perasaan yang tulus dari dalam hati.
"Aku mau buktikan ke Ari juga bukan untuk harta, tapi untuk cinta," kata Inge Anugrah.
Kini, Inge Anugrah menyesal. Ia memastikan tak akan mengulang kesalahan yang sama bila kelak diberi kesempatan punya pasangan lagi.
"Ya jangan terlalu bucin lah," ucap Inge Anugrah.
Isu minimnya nafkah Ari Wibowo ke Inge Anugrah muncul usai kabar perceraian mereka terendus media. 17 tahun hidup bersama, Inge Anugrah membenarkan bahwa dia hanya diberi fasilitas kartu kredit untuk belanja kebutuhan keluarga setiap bulan.
Baca Juga: 17 Tahun Jadi Istri Ari Wibowo, Inge Anugrah Sampai Harus Endorse Untuk Dapat Baju Baru
"Memang kalau secara individu aku dikasih buat nabung atau apa memang nggak ada," beber Inge Anugrah menahan tangis.
Namun jauh sebelum cerai, Inge Anugrah ternyata sudah menyepakati perjanjian pra nikah dengan Ari Wibowo soal harta. Di sana tertulis bahwa Inge Anugrah sama sekali tidak berhak atas harta yang didapat Ari Wibowo selama mereka berumah tangga.
"Mereka sudah membuat perjanjian pra nikah. Memang mereka selama menikah punya harta, tapi semua atas nama Ari. Inge tidak punya apa-apa, nol. Inge praktis hanya mengurus rumah tangga, mengurus anak-anak, menyiapkan makanan," jelas kuasa hukum Inge Anugrah, Petrus Bala Pattyona.
"Jadi suami bekerja dengan dukungan istri, tapi semua jadi milik suami," sambung sang pengacara.
Ari Wibowo menggugat cerai Inge Anugrah pada 3 April 2023. Gugatan terdaftar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dengan nomor register 324/Pdt.G/2023/PN.Jkt.Sel.
Selain cerai, Ari Wibowo juga menggugat hak asuh anak dari Inge Anugrah. Faktor kedekatan ayah anak jadi pertimbangannya.
Berita Terkait
-
Hidup Tanpa Uang Bulanan dari Ari Wibowo, Inge Anugrah Andalkan Endorse untuk Baju Baru
-
Tahan Tangis, Inge Anugrah Benarkan Tak Pernah Terima Uang Bulanan dari Ari Wibowo
-
Cek Fakta: Inge Anugrah Diusir dari Rumah Oleh Anak-anaknya
-
Sekarang Heboh Terkait Permasalahan Keuangan, Ternyata Ari Wibowo dan Inge Anugrah Pernah Sepakat tentang Hal Ini
-
Ari Wibowo Buka Suara Terkait Kasus Pembalut hingga Uang untuk Mertua: Tambahan Pihak Sana
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Nikita Mirzani Resmi Banding Vonis 4 Tahun Penjara, Pengacara Soroti Pasal Pemerasan
-
Profil Jay Alatas Ayah Sabrina Alatas, Ternyata Mantan Suami Christy Jusung
-
Kini Tegur Fans Sarwendah, Dulu Ruben Onsu Ngaku Tak Cemburu Kalau Orang Lain Dekati Anaknya
-
Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari
-
Onadio Leonardo Ajukan Rehabilitasi, Polisi Ungkap Kondisi Terkini
-
Urine Negatif, Beby Prisillia Kirim Pesan Haru untuk Onadio Leonardo yang Masih Ditahan
-
Dituding Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Instagram Hamish Daud Digeruduk Fans Raisa
-
Onad Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba, Adipati Dolken Ngaku Kecewa Tapi Tak Kaget: Sudah Biasa
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak