Suara.com - Baru-baru ini Nagita Slavina mengalami kejadian di luar kebiasaannya saat berlibur ke Jepang. Istri Raffi Ahmad yang disapa Gigi itu ditolak saat meminta foto dengan personel girl band lokal.
Dalam video yang diunggah akun TikTok RANSaddict pada Senin (22/5/2023), diketahui momen itu terjadi saat Nagita Slavina berlibur ke Jepang bersama keluarganya. Kala itu ia tengah berjalan-jalan santai di jalanan Jepang.
Saat sedang asyik berjalan, Nagita Slavina melihat ada sekumpulan perempuan Jepang yang berdandan cantik dengan kostum unik, yang ternyata mereka adalah anggota girl band asal Negeri Sakura itu.
Nagita Slavina terpukau dengan para perempuan itu dan berniat untuk foto bersama. Ibunda Rafathar dan Rayyanza ini tidak ingin kelihalangan kesempatan untuk mengabadikan momen itu.
"Minta foto mbak?" tanya tim juru kamera yang melihat aksi Nagita Slavina. Sepertinya ia juga terkejut dengan tingkah unik bosnya itu, lantaran biasanya Nagita lah yang dimintai foto oleh fans. Tak mengindahkan pertanyaan si juru kamera, Nagita langsung saja berlalu dan izin berfoto.
"Hi! Can we take a photo together? (Halo! Boleh kita foto bersama?)" ujar Nagita seraya tersenyum cerah.
Di luar dugaan, para gadis itu malah saling bertatapan dan merasa tidak nyaman. Rupanya mereka keberatan untuk mengabulkan permintaan Nagita. Ya, Sultan Andara itu sudah mengalami penolakan oleh orang-orang Jepang.
Kata salah satu orang yang diduga penerjemah, anggota girl band itu tidak boleh berfoto bersama dan hanya boleh dipotret saja.
"Oh enggak boleh foto bareng tapi (boleh) kalau foto member aja bareng-bareng ya? Oh gitu, enggak boleh," ujar ibu dua anak itu dengan nada kecewa.
Dengan terpaksa Nagita Slavina meninggalkan tempat itu dan melanjutkan jalannya. Sampai akhir ia masih menengok ke arah gadis-gadis itu dan terlihat jelas bahwa ia sangat ingin berfoto bersama mereka.
Warganet yang melihat hal ini mengaku terhibur. Mereka menyebut sayang sekali gadis-gadis itu menolak tanpa tau siapa Nagita Slavina.
"Pada enggak tahu yee itu Sultan Andara," tulis akun user***.
"Kata Mbak Gigi: Tunggu tanggal mainnya, kalian semua saya undang ke rumah, baru tahu rasa," ujar akun ino***.
"Kalau idol Jpop memang enggak boleh minta foto bareng, soalnya ada event khusus buat foto bareng dan itu berbayar," tulis akun ana*** menjelaskan.
Berita Terkait
-
8 Artis yang Pernah Jadi Mak Comblang Untuk Sahabat, Raffi Ahmad Kenalkan Anang Hermansyah dengan Ashanty
-
Momen Sus Rini dan Lala Lerai Rafathar yang Usili Rayyanza Curi Perhatian, Netizen: Para Pawang Berantem Nih
-
Dilatih Pelatih Profesional, Intip 7 Potret Keseruan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Main Tenis di Jepang
-
Nagita Slavina Rilis Surat Edaran untuk Tertibkan Karyawan: Dilarang Bau Badan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Pengacara Ruben Onsu Curiga soal Koar-Koar Sarwendah: Ingin Bikin Klien Kami Terlihat Miskin
-
Kronologi Panas Perebutan Takhta Keraton Solo 2025, Siapa Raja Sebenarnya?
-
Bantah Ruben Onsu Nunggak Cicilan, Pengacara: Uang Bulanan Sarwendah Rp200 Juta Tak Pernah Telat
-
2 Tahun Disimpan Rapat, Ini Perjalanan Cinta Boiyen dengan Suami yang Dosen
-
Desta Akui Takut Tenggelam dalam Imitasi, Ini Tantangan Terberatnya Jadi Dono
-
Azizah Salsha Akhirnya Buka-bukaan Soal Perceraian dengan Pratama Arhan
-
Sinopsis Men in Black II: Misi Agen J dan K Hadapi Alien Seksi, Malam Ini di Trans TV
-
Kini Bahagia Bersuamikan Rully, Boiyen Punya Cerita Pahit soal Asmara: Pernah Ditinggal Kawin
-
Review The Running Man, Ketika Reality Show Jadi Ajang Bertahan Hidup
-
Bikin Geleng-Geleng Kepala, Andre Taulany Beri Kado Nakal untuk Malam Pertama Boiyen