Suara.com - Setelah simpang siur informasi soal pernikahan ulang Indra Bekti dan Aldila Jelita, Cipta, adik kandung sang presenter turut buka suara. Menurut dia, acara yang terjadi di restoran di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan hari ini, Jumat (25/8/2023) hanya pertemuan antar keluarga besar Bekti dan Aldila.
"Kebetulan kalau hari ini setahu aku, cuma diundang keluarga besar untuk makan bersama," ujar Cipta saat ditemui di kediamannya di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan usai acara makan-makan tersebut.
"Cuma kebetulan hari ini aku nggak bisa datang, ada kendala, anakku sakit," kata dia lagi.
Terkait kabar acara hari ini merupakan syukuran atas rujuknya mantan pasangan itu, Cipta mengaku tidak tahu pasti. Dia berdalih tidak hadir dan belum mendapat informasi lebih lanjut soal acara tadi.
"Kalau itu sih mungkin ya syukuran rujuk atau bagaimananya, karena aku kan nggak hadir nih, jadi nggak tahu acara sesungguhnya tuh apa. Di undangannya sih memang acaranya syukuran," kata dia.
Namun, Cipta membenarkan bahwa rencana rujuk keduanya sudah dibicarakan secara serius sejak beberapa minggu lalu. Diduga Bekti dan Dila hanya tinggal melangsungkan pernikahan ulang.
"Kalau untuk keinginan rujuk sudah diomongin, sudah dari dua minggu yang lalu lah, kita sudah ketemu dan omongin dengan keluarga besar. Sudah ketemu sama om-om, sama nyokap juga, sama abang aku yang besar juga," kata Cipta.
Di sisi lain Indra Bekti sendiri sudah mengonfirmasi bahwa pernikahan ulangnya bukan terjadi hari ini. Acara yang berlangsung hanyalah pertemuan antar keluarga dan pihak KUA untuk membicarakan rencana serta tata cara rujuk.
"Alhamdulilah, belum seperti yang kalian pikirkan. Kita masih rapat-rapat doang. Iya (belum menikah ulang). Belum rujuk secara resmi," kata Indra Bekti saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, usai acara.
Baca Juga: Masih Saling Cinta jadi Alasan Indra Bekti dan Aldila Jelita Putuskan Rujuk dan Menikah Ulang
"Hmm belum (kedatangan penghulu) lah. Tadi kita cuma ngobrol-ngobrol saja gimana sih prosesi sebenarnya," sambungnya.
Sebelumnya informasi soal Indra Bekti dan Aldila Jelita akan mengadakan pernikahan ulang serta acara syukuran rujuk didapatkan awak media dari undangan yang beredar. Informasi soal pernikahan juga telah dikonfirmasi lebih dulu oleh sahabat sang presenter, Nanda Persada.
Namun rupanya informasi dari sang manajer dengan Indra Bekti sendiri berseberangan dan sudah dikonfirmasi langsung oleh Bekti bahwa dia dan mantan istri belum resmi menikah lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika