Suara.com - Gaya busana Rachel Vennya kembali jadi gunjingan publik menyusul unggahan terbarunya saat berlibur di luar negeri. Melalui akun Instagram pribadinya, @rachelvennya, ibu dua anak ini memamerkan OOTD selama berlibur di Los Angeles.
"Sunny day in LA," tulis Rachel Vennya sebagai keterangan.
Sekilas, tak ada yang salah dari penampilan Rachel Vennya. Mantan istri Niko Al Hakim alias Okin ini tampil cantik nan modis mengenakan kemeja putih lengan panjang dipadu rok jeans mini.
Rachel Vennya juga menambahkan aksesoris lain untuk mempercantik penampilan di antaranya ialah tas Hermes kelly warna biru dan juga kacamata hitam.
Namun bila diamati lebih dekat, busana Rachel Vennya rupanya memiliki potongan terbuka di bagian lengan tepatnya di kedua siku. Alhasil kulit siku selebgram berusia 27 tahun ini terekspos.
Belum berhenti sampai di situ, Rachel Vennya juga memberikan kejutan tak terduga pada slide berikutnya. Seolah ingin tampil berbeda dan unik, Rachel memamerkan bagian belakang kemejanya yang ternyata memiliki potongan terbuka di bagian punggung. Potongan terbuka itu cukup besar sehingga memperlihatkan punggung Rachel.
Alhasil bila dilihat dari belakang Rachel Vennya terlihat mengenakan baju bolong di bagian punggung dan siku. Beragam komentar dari warganet pun memenuhi unggahan Rachel Vennya. Tak hanya memuji, ada pula yang memberikan komentar miring.
Rachel Vennya tampaknya juga tak ambil pusing dengan komentar warganet mengenai gaya busananya yang terkadang kelewat nyeleneh.
"Kenapa bajunya enggak pernah normal ya," celetuk seorang warganet. "Depannya subhanallah, belakangnya astagfirullah," timpal warganet lain.
Baca Juga: Sering Foto di Pinggir Jalan, Syahrini Dapat Julukan Baru "Duta Trotoar'"
Selain itu ada pula yang melempar guyonan terkait busana nyeleneh Rachel Vennya ini.
"Mbak Rachel, bajunya belum jadi udah diambil aja kan saya jadi gak enak," komentar salah satu warganet. "Baju nya ala ala sundel bolong ya Bun , tapi tetep cantik Buna," tambah warganet yang berbeda.
Berita Terkait
-
Debut Main Film, Ternyata Rachel Venya yang Duluan Dekati Fajar Nugros
-
Seksinya Rachel Vennya Cuma Pakai Sport Bra di New York, Netizen: Dia Pikir Dia Jennie Blackpink
-
6 Potret Romantis Rachel Vennya dan Salim Nauderer Berlibur Bersama di Amerika Serikat
-
Xabiru Anak Rachel Vennya Bingung Saat Ditanya Gayung, Warganet: Bekerja Keraslah Hingga Anakmu Tak Tahu Apa Itu Gayung
-
Biodata dan Agama Chelsea Veronnia, Mantan Pacar Arya Vasco yang Juga Sepupu Rachel Vennya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
-
Terjerat PKPU dan Terancam Bangkrut, Indofarma PHK Hampir Seluruh Karyawan, Sisa 3 Orang Saja!
-
Penculik Bilqis Sudah Jual 9 Bayi Lewat Media Sosial
Terkini
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
-
Rekomendasi 5 Film Disney Terbaik 2025, Dari Superhero Hingga Live-Action
-
Marsinah Resmi Jadi Pahlawan Nasional, Kisahnya Difilmkan Lewat Marsinah: Cry Justice
-
Profil Davika Hoorne, Pemeran Hantu Ikonik di Pee Mak yang Baru Saja Menikah
-
Deretan Pemain Film Whats Up with Secretary Kim? Versi Indonesia
-
Netizen Dikit-Dikit Ajak Boikot, Kini Malam 3 Yasinan Film Hamish Daud Jadi Sasaran
-
Kritik Keras Kunto Aji Usai Soeharto Jadi Pahlawan: Zaman Edan!
-
Kini Jadi Pahlawan Nasional, Berikut Deretan Film yang Berkisah Tentang Soeharto
-
Disuruh 'Tebalkan Dompet' Usai Pisah, Sabrina Chairunnisa Tegaskan Biasa Beli Apapun Sendiri
-
Jadi Relawan di Yordania, Nabilah Eks JKT48 Sempat Dilarang Ayah