Suara.com - Ashanty baru saja merayakan ulang tahun ke-40 pada 4 November 2023 lalu. Setelah menggelar pesta ultah mewah dengan dress code fairy, Ashanty kemudian membuka banyak kado yang diterimanya dari para tamu undangan.
Momen Ashanty buka kado dibagikan melalui YouTube The Hermansyah A6 pada Selasa (7/11/2023). Dari sekian banyak kado yang diterima Ashanty, pemberian konten kreator Agnes Jennifer ramai jadi perbincangan.
Awalnya akun TikTok @artikasri970 membagikan potongan video saat Ashanty membuka kado Agnes Jennifer. Ashanty terlihat membuka kardus dari brand Cote Noire dan mengintip sekilas isi di dalamnya, kemudian menutupnya kembali.
"Ini dari Jennifer. Agnes Jennifer. 'Dear Ashanty. Happy birthday. Stay gorgeous and fabulous' dari Jennifer Agnes. Thank you. Wewangian ruangan. Thank you Agnes," ujar Ashanty.
Potongan video Ashanty membuka kado pewangi ruangan tersebut rupanya bikin Agnes Jennifer kena julid. Warganet mengaku tak menyangka apabila Agnes Jennifer "hanya" memberikan kado tersebut.
"@Agnes Jennifer kirain kaya beneran, ngado cuma pewangi ruangan," sindir akun @vo**. "Tahun depan Ashanty pilah-pilah tamu setelah tau kadonya," sahut user6***.
"@agnes_jennifer aku tahu pewangi ruangannya agak mahal, tapi kenapa pewangi ruangan kak!" kata akun @Purple***. "Kukira kadonya Dior atau hermes," komentar akun @LibraWul***.
Namun tak sedikit pula yang membela Agnes Jennifer. Di sisi lain, Agnes Jennifer belum berkomentar apapun mengenai pilihan kadonya yang kena julid warganet itu.
"@agnes_jennifer bingung ya ci mau ngado apa ke artis soalnya pasti sudah punya semua di rumah Ashanty, yang penting mah doa," tulis akun @Sopah****.
Baca Juga: Outfit Geni Faruk Saat Temani Aurel Hermansyah Lahiran Anak ke-2 Diledek Norak
"Mungkin bagi Ci Agnes eggak kenal-kenal amat juga baru kenal belum ada feedback. Soalnya aku juga kadang mikir gitu," balas akun @pu***.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Outfit Geni Faruk Saat Temani Aurel Hermansyah Lahiran Anak ke-2 Diledek Norak
-
Aurel Hermansyah Minta Kado Lahiran ke Atta Halilintar, Netizen Penasaran Hadiahnya: Dulu Tas Hermes Ungu
-
Ashanty Tertarik Jalani Ruqyah karena Alami Insomnia Parah
-
8 Momen Ashanty, Geni Faruk, dan Kris Dayanti Temani Aurel Melahirkan, Kompak Sambut Cucu Kedua!
-
Tangis Azriel Hermansyah Kenang Kebaikan Ashanty Sang Ibu Sambung
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget