Suara.com - Maia Estianty bangga atas kemenangan putranya, El Rumi dalam duel tinju Superstars Knockout melawan Jefri Nichol yang digelar di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (17/11/2023).
Lewat unggahan di Instagram, Maia Estianty membagikan deretan momen kemenangan El Rumi yang dirayakan bersama keluarga. Maia bersyukur karena doanya terkabul
"Alhamdulillah, Allahu Akbar. Terima kasih Yaa Allah telah mengabulkan doa kami. Dia pemberi keputusan terbaik. Proud of you son @elelrumi the cham," tulis Maia di unggahannya, Sabtu (18/11/2023).
"Makasih juga untuk doa kalian semua yang mendoakan El, dan saudara-saudara yang datang udah ikutan doa dan support El. Tanpa doa kalian, tidak mungkin keajaiban datang," lanjutnya.
Ibu tiga anak itu tak lupa mengapresiasi Jefri Nichol dengan menyebutnya sebagai pemenang.
"Buat @jefrinichol big respect for you. You are also the champ," tulis Maia menutup unggahannya dengan banyak tagar.
Dalam pertandingan tersebut, El Rumi menang dengan skor tipis. Banyak yang merasa Jefri Nichol lebih layak menjadi pemenang ketimbang El. Seorang warganet pun terlihat meminta tanggapan dari Maia Estianty.
"Bun, banyak netizen yang kecewa karena akhir hasil. Dinilai pertandingan gimik. Yang semestinya Jefri yang menang. Gimana menurut Bunda?" tanya akun @givsrot.
Sebagai balasan, Maia Estianty memberi tanggapan yang bijak. Mantan istri Ahmad Dhani itu menyebut dua-duanya sebagai pemenang.
Baca Juga: Kekalahan dari El Rumi Jadi Perdebatan, Jefri Nichol Beri Pesan Bijak: Lu Keren Bang
"Dua-duanya pemenang," tulisnya.
Jefri Nichol sendiri awalnya terlihat kecewa atas kekalahannya. Namun dia mengakui bahwa pertandingan berlangsung adil.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Fajar Sadboy Dapat Golden Ticket Indonesian Idol, Juri Kasih 4 Yes!
-
Cerita Habib Jafar Lempar Batu ke Gereja, Bukan Gara-Gara Benci Tapi Penasaran Bunyinya
-
Maia Estianty Ungkap Bertemu 3 Nabi dalam Satu Mimpi, Begini Tafsirnya Menurut Habib Jafar
-
Kaleidoskop 2025: 20 Artis Lamaran di Tahun Ini, Sebagian Telah Resmi Menikah
-
Tuai Pro Kontra, Al Ghazali Jelaskan Alasan Cium Kaki Maia Estianty Saat Umrah
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Rayakan Tahun Baru, Joget Centil Marion Jola Lawan Hujan di Panggung Bundaran HI
-
Momen Atta Halilintar Salat di Emperan Toko Saat Liburan ke Tiongkok Picu Perdebatan
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Jadi Film Indonesia Ketiga yang Tembus 10 Juta Penonton
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Bernuansa Tahun Baru yang Tak Lekang Waktu
-
Top 10 Film Netflix Indonesia Terpopuler Akhir 2025, Jumbo Nomor Satu