Suara.com - Fujianti Utami atau Fuji ikut menyaksikan pertandingan tinju Superstars Knockout yang digelar di Mahaka Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada Jumat (17/11/2023).
Gerak-geriknya saat El Rumi masuk ke arena tak luput dari sorotan. Dalam laga yang telah direncanakan sejak beberapa bulan lalu ini, El Rumi bertanding melawan Jefri Nichol. Anak kedua Maia Estianty itu berhasil mengalahkan Jefri setelah berduel selama empat ronde.
Kehadiran Fuji kabarnya untuk mendukung Lula Lahfah yang bertanding melawan Adhisty Zara. Namun warganet justru menyoroti gerak-gerik Fuji selama pertandingan antara El Rumi dan Jefri Nichol.
Bisa dilihat dari unggahan akun TikTok @ladycca, Fuji yang hanya terlihat topi merahnya saja terlihat duduk anteng di kursinya saat El Rumi berjalan ke arah ring. Padahal orang-orang di sekelilingnya antusias merekam sesi entrance El.
Ketika nama El Rumi disebut lantang sebagai perkenalan, Aan Story dan Violenzia Jeanette mengarahkan kamera ponsel mereka ke Fuji. Aksi mereka ini mengundang beragam komentar dari warganet.
"Masih mau bilang nggak ada apa-apa? Maksud Vio dan Aan Story begitu apa coba?" komentar akun @neng_iz.
"Waktu nama El Rumi disebut, mereka kayak ngecengin Fuji ya? Tapi nggak ada yang posting story pas momen ini sih," tambah akun @pitty_lj12.
Sejak putus dari Thariq Halilintar, Fuji memang ramai dijodoh-jodohkan dengan El Rumi. Namun, baik Fuji maupun El menegaskan bahwa mereka tak memiliki hubungan spesial.
Belakangan Fuji justru santer dikabarkan berpacaran dengan pesepak bola Asnawi Mangkualam. Hanya saja hingga sekarang mereka belum terang-terangan mengakui pacaran.
Baca Juga: Kemenangan El Rumi atas Jefri Nichol Bertinju Disebut Gimik, Maia Estianty: Dua-duanya Pemenang
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Gokil! Fuji Masuk Daftar Wanita Tercantik di Dunia 2025, Kalahkan Syifa Hadju hingga Agnez Mo
-
Kaleidoskop 2025: 20 Artis Lamaran di Tahun Ini, Sebagian Telah Resmi Menikah
-
Marsha Aruan Dikira Mualaf, Nama sang Mantan Kembali Terseret
-
Ahmad Dhani Buka Suara soal Pernikahan El Rumi dan Syifa Hadju, Pakai Adat?
-
El Rumi dan Syifa Hadju Segera Menikah, Ahmad Dhani Beberkan Konsep Adat!
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Sinopsis The Snitch: Persaingan Panas Jaksa dan Polisi di Balik Kasus Narkoba
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Tentang Nasib Ibu di Panti Jompo
-
Berburu Tiket Gala Premiere Film Alas Roban Diskon 50 Persen, War Mulai Hari Ini!
-
Goyang Maut di Panggung Bundaran HI, Lia Ladysta Tak Lupa Kirim Doa buat Korban Bencana
-
Gara-Gara Lukisan Ini, Muncul Isu Terbaru Aura Kasih dan Ridwan Kamil Sudah Menikah?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Jadi Film Indonesia Ketiga yang Tembus 10 Juta Penonton
-
8 Rekomendasi Film Hollywood Bernuansa Tahun Baru yang Tak Lekang Waktu
-
Top 10 Film Netflix Indonesia Terpopuler Akhir 2025, Jumbo Nomor Satu
-
5 Fakta Menarik Undercover Miss Hong, Park Shin Hye Comeback dengan Peran Ganda
-
9 Film Horor Asia Terbaik 2025, Didominasi Thailand dan Indonesia