Suara.com - Jessica Rinrada menceritakan pengalamannya menunaikan ibadah umrah sebagai seorang transgender. Sosok yang akrab disapa Princess Jessica itu mengaku banyak mendapat ujian selama berada di Tanah Suci.
Cerita tersebut dibagikan Jessica Rinrada lewat akun TikTok pribadinya. Dari unggahan ini diketahui bahwa pemilik nama asli Bagas Rahmatya itu pergi umrah bersama keluarga pada Oktober 2023.
Jessica Rinrada membuka kisahnya dengan kalimat yang cukup kuat. Dia mengungkapkan betapa beratnya ujian yang dihadapi olehnya selama menunaikan ibadah umrah.
"Ujian transwoman nekat umrah Masha Allah betul," tulis Jessica Rinrada seperti dikutip dari TikTok pada Kamis (14/12/2023).
Meski begitu, Jessica Rinrada mengaku ikhlas menjalani setiap ujian yang diberikan kepadanya. Dia sadar bahwa itu semua adalah konsekuensinya sebagai transgender.
"Tapi Insha Allah lillahi ta'ala ikhlas menjalani semua konsekuensi, salah satunya jadi incaran askar yang pada enggak percaya kalau aku pria. Karena wajah dan suaraku yang terlalu perempuan," imbuhnya.
Penampilan Jessica Rinrada saat menunaikan ibadah umrah memang cukup mencolok sebagai seorang transgender. Sebab dia berpakaian laki-laki, tapi dengan rambut panjang dan wajah yang cantik.
Tidak heran jika petugas di sana tak percaya kalau Jessica Rinrada adalah laki-laki. Dia sampai berkali-kali ditahan petugas gara-gara penampilannya menyerupai perempuan.
"Berkali-kali ditahan Askar Masjid Nabawi Madinah karena selalu dicurigai," cerita Jessica Rinrada lagi.
Baca Juga: Pulang Umrah, Transgender Cantik Jessica Rinrada Ingin Kembali Jadi Laki-Laki
Di akhir pernyataannya, Jessica Rinrada sadar bahwa semua ujian itu mungkin adalah balasan dari Tuhan atas keputusannya menjadi transgender. Jessica pun berharap bisa kembali ke kodratnya sebagai laki-laki.
"Sadar ini balasanku dari Allah selama ini. Minta doanya ya teman-teman, semoga cepat bisa kembali ke kodrat semestinya tanpa ada pergolakan," pungkasnya.
Selain di TikTok, Jessica Rinrada juga sempat membagikan ceritanya di kanal YouTube Nycta Gina dan Rizky Kinos. Transgender kelahiran 1998 itu mengaku mulai mengubah penampilan pada tahun 2015.
"Transisi itu aku mulai hormon terapi tahun 2015. Minum obat, suntik hormon," kata Jessica Rinrada, dikutip dari YouTube Kinos Gina pada Kamis (14/12/2023).
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia
-
Apes! Ria Ricis dan Tim Alami Kejadian Tak Mengenakan saat Liburan di Dubai: Zonk dan Terburuk
-
Selama Ini Bungkam, Atalia Praratya Akhirnya Tanggapi Langsung Isu Ridwan Kamil Selingkuh