Suara.com - Komika Indra Frimawan membuat pengumuman mengejutkan. Lelaki yang memulai karier sebagai stand up comedian ini, mengatakan akan hiatus dari dunia komedi Tanah Air.
Indra Frimawan membuat pengumuman soal hiatusnya tersebut di Instagram pada Sabtu (16/12/2023). Bintang film Get Up Stand Up tersebut berterima kasih kepada siapa pun yang telah membantu selama ini.
"Terima kasih untuk 10 tahun terbaik yang hadir dalam kehidupan saya," kata Indra Frimawan.
"Terima kasih untuk semua teman-teman juga penikmat karya saya," imbuh lelaki 32 tahun itu.
Indra Frimawan menerangkan, bukan hal mudah baginya membuat keputusan hiatus. Namun hal ini harus dilakukan olehnya.
"Ini keputusan paling berani yang saya ambil. Karena per hari ini saya akan hiatus," terang Indra Frimawan.
Hanya saja terkait alasan, Indra Frimawan tidak menjabarkan dengan rinci. Juara 3 SUCI 2015 ini hanya mengatakan akan memulai sesuatu yang baru.
"Terlalu panjang jika saya jelaskan di caption. Tapi saya akan memulai petualangan baru," kata Indra Frimawan.
"Tapi poinnya, saya siap lagi untuk memulai dari nol," ucapnya menambahkan.
Indra Frimawan juga tidak tahu hingga kapan dirinya akan hiatus dari dunia komedi. Namun ia berjanji akan kembali menyapa penggemar.
Hal ini terbukti dari ucapan komika pemilik nama lengkap Nathanael Indra Frimawan di akhir caption.
"Sampai bertemu kembali dengan Indra Frimawan 2.0. Adios Amigo," kata Indra Frimawan mengakhiri pengumumannya.
Sebagai informasi, Indra Frimawan memulai karier dari komunitas Stand Up Indo Jakarta Barat pada 2013. Ia kemudian menjadi finalis SUCI 5 dan berhasil berada di peringkat tiga.
Indra Frimawan dikenal sebagai komika yang melempar joke one liner dan ucapan yang absurd.
Adapun contoh lawakannya seperti, "Lolox. Lolox gue gue (maksudnya lo-lo gue-gue). Lolox ini pacarnya cantik. Pacarnya mirip barbie. Saking miripnya sama barbie, mungkin barbienya pala (baca:kepala) bisa dicopot. Ganti pala RX King."
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwasono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV
-
Lebih dari Sekadar Sekuel, Teman Tegar Maira Bawa Misi Penyelamatan Hutan Papua
-
Dibongkar Beby Prisillia, Onadio Leonardo Bebas Rehabilitasi Narkoba Besok
-
Sinopsis Portraits of Delusion, Reuni Bae Suzy dan Kim Seon Ho di Drakor Thriller Misteri
-
Sabrina Chairunnisa Sentil Warganet yang Menghakimi Lula Lahfah