Suara.com - Usai kabar tunangannya dengan seorang perwira TNI menyeruak, Ayu Ting Ting mulai mempublikasikan hubungannya secara perlahan.
Hal ini terlihat saat Ayu Ting Ting mulai memamerkan fotonya bersama Lettu Muhammad Fardhana, pria yang diduga tunangannya di media sosial.
Namun, Ayu Ting Ting tidak memamerkan fotonya bersama Lettu Muhammad Fardhana dengan cara mengunggahnya secara terang-terangan di media sosial.
Pemilik nama asli Ayu Rosmalina itu berusaha menunjukkannya melalui foto yang dipajang pada bagian belakang ponsel miliknya.
Saat Ayu Ting Ting melakukan mirror selfie bersama stylish-nya, Krizna Fahrezi terlihat ada dua buah foto di bagian belakang ponselnya.
Tak hanya itu, Ayu Ting Ting juga sempat melakukan mirror selfie seorang diri dan memperlihatkan foto di balik ponsel tersebut.
Meskipun Ayu Ting Ting menutupi sebagian fotonya menggunakan jari, tetapi terlihat ada dua orang mengenakan pakaian serba putih sedang memeluk seorang anak kecil dalam foto tersebut.
Pose serta warna pakaian yang dikenakan anak kecil dan dua orang yang ada dalam foto tersebut pun mirip dengan foto Ayu Ting Ting bersama Lettu Muhammad Fardhana ketika memeluk Bilqis.
Bahkan, background foto yang dipajang oleh Ayu Ting Ting itu juga mirip dengan dekorasi acara lamarannya yang menggunakan bunga serba warna putih.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Diduga Tunangan, Raut Wajah Galau Ivan Gunawan Jadi Sorotan
"Udah mulai dispill tipis tipis nih," kata akun Instagram @haters_tandingan yang mengunggah foto selfie Ayu Ting Ting, Rabu (7/2/2024).
Sejumlah warganet turut merasa senang dan berharap Ayu Ting Ting serta Bilqis bahagia hidup bersama Lettu Muhammad Fardana.
"Semoga selalu bahagia ya ayu, semoga boy nggak bikin konten seolah olah tersakiti ngeri euy," kata @nauranaufal**.
"Ehhh iya ya," kata @kholifa***.
Sebelumnya, kabar Ayu Ting Ting dilamar oleh seorang anggota TNI ini bermula dari unggahan akun TikTok @familanti yang menunjukkan foto kolase dua buah foto.
Dalam foto pertama, terlihat tulisan lamaran atas nama Ayu Rosmalina (Ayu) dan nama kedua orangtuanya di bagian bawah. Namun, untuk bagian nama pasangannya, terdapat tiga emoji tersenyum yang menutupi identitasnya.
Berita Terkait
-
Ayu Ting Ting Diduga Tunangan dengan Anggota TNI, Hard Gumay Wanti-Wanti Soal Ayah Rozak
-
Tunangan Februari, Ayu Ting Ting Sudah Kenal dengan Muhammad Fardhana Saat Pacaran dengan Aditya Jayusman
-
Gaji Tunangan Ayu Ting Ting Tak Ada Seperempat Bayaran Manggungnya, Sanggup Biayai Bilqis?
-
Galang Donasi Atas Nama Anak yang Baru Meninggal, Tamara Tyasmara Dikritik
-
Sebelum Makamnya Dibongkar, Ini Pesan Suara Terakhir Dante Anak Tamara Tyasmara
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan