Suara.com - Lama tak terdengar kabarnya, pengacara kondang Farhat Abbas mendadak kejutkan publik usai mengunggah video singkat bersama mantan istrinya, Nia Daniati.
Melalui Instagram pribadinya, Farhat mengunggah momen kebersamaannya dengan Nia Daniati di California, Amerika Serikat.
Ayah dua anak itu asyik memegang kamera seperti sedang membuat konten. Ia memperlihatkan wajahnya serta kondisi di sekelilingnya.
Farhat Abbas terlihat mengenakan kemeja kotak-kotak dan juga membiarkan rambutnya yang agak memanjang acak-acakan.
Ia kemudian mengarahkan kamera pada Nia Daniati yang tampil cantik dalam balutan coat putih. Penyanyi lawas tersebut mengikat rambutnya dan mengenakan kacamata di kepala.
Keduanya kemudian berbincang santai terkait kondisi mereka di Amerika Serikat. Diduga keduanya tengah berada di luar negeri untuk menemui anak mereka, Muhammad Angga Hadi Farhat.
"Sore hari di Amerika, gimana nih kita di sini nggak kangen Jakarta?" tanya Farhat Abbas.
Nia pun menjelaskan bila kepergiannya kali ini demi buah hatinya. Ia memutuskan untuk istirahat sejenak dari pekerjaan demi anak mereka.
"Ya gimana jagain anak dulu, istirahat untuk kerja demi anak," timpal Nia Daniati.
Baca Juga: Jungkir Balik Upaya Teuku Ryan Agar Bisa Rujuk Dengan Ria Ricis: Galaunya Minta Ampun
Berusaha mencairkan suasana, Farhat Abbas mendadak lempar celetukan mengenai hubungan mereka di masa lalu. Ia menyinggung status Nia Daniati yang sempat menjadi istrinya.
"Nia sekarang istirahat udah nggak istri Farhat lagi. Kalau dulu istri Farhat kalau sekarang istirahat ya gak Ni?" celetuk Farhat Abbas sembari menyorot mantan istrinya.
Sayangnya Nia Daniati justru cuek dan memilih berlalu seolah tak mendengar guyonan mantan suaminya.
Cuplikan video singkat ini pun mencuri perhatian publik. Kedekatan mantan suami istri ini justru membuat warganet mendukung keduanya agar kembali rujuk.
"Abang bikin konten kayak gini lebih hot bang. Saya respect. Semoga bisa rujuk dan bisa menikmati hari tua bersama lagi aamiin," komentar seorang warganet.
"Saya doakan semoga pasangan ini bersatu lagi," timpal warganet lain.
Berita Terkait
-
Anggap Mantan Istri Tak Bersalah, Farhat Abbas Siap Bela Nia Daniaty Kasus CNPS Bodong
-
Profil Nia Daniaty, Mantan Istri Farhat Abbas Divonis Bersalah Kasus Penipuan CPNS Bodong
-
Gabung Tim Hukum Nasional AMIN, Farhat Abbas Klaim Dapat Izin dari Anas Urbaningrum
-
Farhat Abbas Siap Bantu Jessica Wongso, Sentil Hakim dalam Kasus Kopi Sianida Kurang Sensitif Moralnya
-
Heboh Suara Ribu-Ribut dari Rumah Nia Daniaty, Farhat Abbas Gercep Klarifikasi
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Arie Untung Miris Lihat Kasus Perundungan Anak, Singgung soal Mafia Pendidikan Jual Agama
-
Clara Shinta Dikabarkan Cerai di 52 Hari Pernikahan, Irish Bella dan Dhini Aminarti Ikut Kena Imbas
-
'Jule' Julia Prastini Lulusan Pondok Pesantren Mana? Ternyata Ponpes Milik Ustaz Yusuf Mansur
-
2025 Belum Berakhir, Pengeluaran Jajan Online Amanda Manopo Sudah Tembus Ratusan Juta Rupiah
-
Konser Babyface Jadi Ajang Nostalgia Akbar Sammy Simorangkir, Rio Febrian hingga Marcell Siahaan
-
Profil Aqeela Calista, Aktris Asmara Gen Z yang Raih 4 Piala SCTV Awards 2025
-
Dicibir Terlalu Seksi, Denada Balas Telak: Saya Rapper Sejak SMP Ini Bukan Gaya Baru!
-
Kalya Islamadina Rangkum 5 Fase Cinta dalam EP Debut 'Orange'
-
4 Film dan Serial Indonesia di Netflix Bertema Zombie, Abadi Nan Jaya Wajib Tonton!
-
Diceraikan Andre Taulany Berkali-kali, Erin Dulu Sempat Ragu Menikah karena Beda Usia 11 Tahun