Suara.com - Eko Patrio dan Primus Yustisio kembali mencalonkan diri sebagai wakil rakyat. Keduanya juga sama-sama datang dari partai yang sama, PAN.
Eko Patrio mendaftarkan diri sebagai caleg DPR untuk dapil DKI Jakarta 1 yang meliputi wilayah Jakarta Timur.
Sementara itu Primus Yustisio mencalonkan diri sebagai anggota DPR dapil Jawa Barat 5 yang mewakili daerah Bogor.
Dilihat dari laman resmi KPU, jumlah suara yang didapatkan Eko Patrio hingga kini, Rabu (21/2/2024) lebih kecil daripada Primus Yustisio.
Eko Patrio meraih 26.938 suara, namanya unggul dari enam caleg lain termasuk Ayu Azhari. Artis era 90'an itu tercatat mengantongi 2.889.
Guna meraih suara, Eko Patrio sempat blak-blakan soal modal kampanye. Meski tak secara gamblang, ia menaksir dana yang digelontorkan hampir Rp 1 miliar.
"Ya, kalau buat bensin, transportasi ada lah Rp 1 miliar," kata Eko Patrio ditemui di Warung Buncit Jakarta Selatan pada Sabtu (20/1/2024).
Eko Patrio bersyukur, modal kampanye menjadi caleg juga dibantu dengan popularitas sebagai artis. Baginya, ini menjadi harga yang mahal.
Padahal jika ditelisik, Eko Patrio juga memiliki kekayaan yang fantastis. Berdasarkan keterangan dari elhkpn.kpk.go.id di 2018 lalu, harta sang komedian menyentuh Rp 90,1 miliar.
Baca Juga: Profil dan Agama Opie Kumis, Komedian yang Jual Burung Murainya Buat Modal Nyaleg
Tanah dan bangunan menjadi yang paling dominan dalam harta kekayaannya mencapai Rp78,5 miliar.
Eko tercatat sampai memiliki 14 aset berbeda dalam bentuk tanah dan bangunan yang tersebar di berbagai daerah.
Lantas apakah Eko Patrio berpeluang? Mungkin saja. Sebab ia menduduki urutan satu perolehan suara terbanyak di partainya.
Sementara itu jika ditelisik dari keseluruhan caleg, Eko Patrio bertengger di urutan keempat.
Meski mengantongi puluhan miliar, faktor ini tidak menjamin jumlah suara. Terbukti, Primus Yustisio yang memiliki harta lebih rendah, justru meraih suara lebih banyak, 60.837.
Bicara soal kekayaannya, Primus Yustisio dikabarkan memiliki Rp 73 miliar. Ini berdasarkan catatan LHKPN pada 2019.
Berita Terkait
-
Profil dan Agama Opie Kumis, Komedian yang Jual Burung Murainya Buat Modal Nyaleg
-
Dikenal sebagai Artis Film Panas, Ayu Azhari Punya Kans Jadi Ibu Dewan?
-
Cuma Cari Modal Beli Beras Buat Pesantren, Opie Kumis Legowo Bila Gagal Jadi Anggota DPRD
-
Bantah Lakukan Pelanggaran Pemilu di Malaysia, Uya Kuya Malah Temukan Kejanggalan
-
Update Perolehan Suara Caleg Artis, Siapa Berpeluang Lolos ke Senayan?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV