Suara.com - Kegiatan nonton bareng (nobar) film Eksil di CGV Plaza Mulia, Samarinda yang mestinya digelar hari ini, Kamis (22/2/2024) batal terlaksana. Pihak bioskop mengaku tidak mendapat izin kepolisian untuk menayangkan film tersebut.
“Acara nobar baru bisa dilaksanakan jika kami dan pihak CGV mengurus surat izin keramaian di kepolisian,” ujar salah satu koordinator nobar Eksil di Samarinda, sebagaimana tertera di akun Instagram @aksikamisankaltim, Rabu (21/2/2024).
Keputusan pihak bioskop membatalkan kegiatan nonton bareng dilakukan sehari jelang penyelenggaraan acara. Padahal sebelumnya, mereka tidak keberatan mengadakan acara tersebut.
“Sikap CGV berbalik 180 derajat. Dari saat tim penyelenggara menghubungi pertama kali untuk menyewa salah satu studio yang berkapasitas 146 penonton, kami telah menyerahkan uang muka sebesar Rp2.025.000 sebagai tanda jadi pada 16 Februari 2024,” jelas sang koordinator acara.
Tidak turunnya izin penayangan film Eksil di Samarinda disayangkan oleh pihak penyelenggara. Pasalnya, film Eksil sudah diputar di kota-kota lain dan tidak menimbulkan masalah.
“Film Eksil ini sudah tayang di berbagai bioskop Tanah Air seperti di Jakarta, Bali, Yogya dan lainnya. Sangat aneh kalau Polresta Samarinda mengharuskan pengurusan izin,” kata sang koordinator acara.
“Ini jelas di luar nalar. Ada upaya pembungkaman demokrasi dan pengekangan hak kebebasan berekspresi,” sambungnya.
Keresahan pihak penyelenggara pun ikut dikomentari para pengguna Instagram. Mereka turut menyayangkan kenapa penayangan film Eksil harus dengan izin polisi.
“Eksil sudah lulus lembaga sensor dengan rating 13+. Eksil juga pemenang film dokumenter panjang terbaik FFI 2023 dan sudah mulai ditayangkan di beberapa kota sejak awal Februari kemarin. Ada kekhawatiran apa sehingga harus menggunakan surat izin keramaian?,” kata akun @haach***.
Baca Juga: Tak Cuma Horor Mencekam, Kurban Budak Iblis Juga Suguhkan Alur Cerita yang Kuat
“Kalau di website Polri, izin keramaian itu dibikin kalau massanya minimal 300 sampai 500 orang, sementara yang daftar 146, paling nggak kalau dihitung sama panitia dan lain-lain, cuma 200 orang. Nggak masuk itungan banget,” tutur akun @dinar***.
Kabar tentang batalnya kegiatan nobar film Eksil di Samarinda pun sudah sampai ke telinga Lola Amaria selaku produser. Lewat Instagram, Lola menyatakan keprihatinan atas hal itu.
“Kami tim Eksil turut prihatin dan memohon maaf kepada teman-teman di Samarinda atas batalnya pemutaran film Eksil,” ujar Lola Amaria.
Lola Amaria pun berharap masalah izin nobar film Eksil bisa segera ditemukan jalan keluarnya.
“Semoga masalahnya terselesaikan dengan baik dan pemutaran tetap dapat dilaksanakan secepatnya,” kata Lola Amaria.
Film Eksil sendiri merupakan tayangan dokumenter yang menggambarkan nasib orang-orang yang diasingkan dan tidak bisa kembali ke Indonesia akibat G30S/PKI. Banyak di antara mereka yang akhirnya memilih untuk berpindah kewarganegaraan, meski hatinya tetap Merah Putih.
Berita Terkait
-
Review Film No Way Up, Premis Menjanjikan di Awal, tapi Berujung Dangkal!
-
Dari Lagu Hits, Mendung Tanpo Udan Kini Bakal Tayang di Bioskop Akhir Bulan Ini
-
Review Film 'Bob Marley: One Love', Penghormatan pada Ikon Reggae Legendaris
-
Tayang Lebaran 2024, Film Siksa Kubur Garapan Joko Anwar Rilis Teaser Mencekam
-
Sinopsis Pemandi Jenazah, Film Horor Terbaru Hadrah Daeng Ratu Sutradara Sijjin
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget