Suara.com - Bertemu dengan idola mungkin impian dari semua orang. Apalagi jika idola yang dimaksud adalah aktor tampan asal Korea Selatan, Lee Dong Wook.
Baru-baru ini, keberuntungan tersebut jatuh pada seorang pria yang tengah menetap di Korea Selatan. Pria tersebut tak lain adalah seorang WNI.
Pria bernama Rian ini membagikan pengalamannya berjumpa dengan Lee Dong Wook di Instagram. Rian sendiri dikenal sebagai salah satu content creator di platform tersebut.
Pertemuannya dengan Lee Dong Wook yang dipamerkan di TikTok itu pun langsung viral. Apalagi pertemuannya bukanlah pertemuan yang biasa.
Rian mendapatkan kesempatan untuk bekerja bersama Lee Dong Wook. Rian dipilih menjadi pemeran figuran dalam drama yang menampilkan Lee Dong Wook sebagai karakter utama.
Dilansir dari akun TikTok @choco.emong pada Minggu (25/2/2024), terungkap adegan yang menampilkan WNI tersebut di drama Korea berjudul A Shop For Killers. Ternyata Rian berada dalam satu adegan yang sama dengan Lee Dong Wook.
Hanya saja, memang tidak ada dialog di antara mereka berdua. Pasalnya, Lee Dong Wook tengah menjadi pihak yang diinterogasi dan Rian menjadi panelis dalam persidangan tersebut.
"Mimpi apa bisa satu scene bareng Lee Dong Wook," tulis Rian dalam unggahannya.
Kesempatan Rian untuk bertemu dan bekerja bersama Lee Dong Wook itu merupakan jasa dari Yannie Kim. Yannie Kim sendiri dikenal sebagai aktris Indo yang kerap tampil sebagai figuran di drama-drama Korea.
Baca Juga: Lee Sung Kyung Diincar Main Drama Bareng Lee Dong Wook dan Ryu Hye Young
"Kalau kalian nanya kenapa bisa ikut syuting, ini gue diajakin kak Yannie Kim," ujar Rian.
Rian juga membahas soal honor. Untuk adegan tersebut, pria asal Indonesia ini mengaku mendapatkan bayaran Rp1,8 juta.
Meski singkat, momen Rian bisa bekerja bersama Lee Dong Wook itu sukses membuat iri netizen. Beragam komentar pun memenuhi unggahannya.
"Aku nggakpapa diblurin asal ketemu Lee Dong Wook," kata netizen.
"Setidaknya dia ketemu langsung dengan Lee Dong Wook," tambah yang lain.
"Ternyata drakor juga pakai orang dalam, kirain casting," komentar seorang netizen.
Tag
Berita Terkait
-
Sosok Yannie Kim, Aktris Indonesia yang Beradu Akting dengan Lee Dong Wook
-
Lee Dong Wook Ungkap Pernah Terpuruk dan Berniat Pensiun Jadi Aktor
-
Sempat Ingin Pensiun, Lee Dong Wook Ungkap Titik Terendahnya sebagai Aktor
-
Dibintangi Lee Dong Wook, Ini Sinopsis A Shop For Killers
-
Dibintangi Lee Dong Wook, Drama Korea 'A Shop for Killers' Rilis Tanggal Tayang
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah